Tak hanya cantik, Dian juga sudah tampak berbakat sejak dulu.
Pasalnya, ia sempat mengikuti acara pensi sekolah yang hits pada zamannya.
Menurut unggahan foto di Instagram @therealdisastr, Dian terlihat ikut mengisi formulir pendaftaran Band PL Fair 1997.
Sebagai informasi, PL Fair merupakan pensi sekolah sekaligus wadah ekspresi para pelajar SMA yang dimulai sejak1989 lalu.
Dalam acara tersebut dihiasi beragam acara pertunjukan seni yang diikuti oleh banyak SMA di Jakarta.
Melansir dari laman hai.grid.id, diselenggarakan acara PL Fair di SMA Brawijaya IV, pada Sabtu-Minggu 16-17 Oktober 1989 silam.
Acara tersebut turut dimeriahkan oleh penampilan grup musik dan tari dari 11 SMA Jakarta, seperti MA Ora et Labora, YPK, Tirta Marta, Sumbangsih, Tarakanita, Triguna, Don Bosco.'SMA 6, SMA 34, SMA 78, dan SMA 82.
Kira-kira begini keseruan acaranya.
Tampaknya di tahun 1997, Dian Sastro turut serta dalam acara hits itu.
Ia tampil bersama beberapa teman wanitanya dari SMU Tarq (SMU Tarakanita 1).