Karena merasa kelelahan, Gigi akhirnya mengundang tukang pijat setibanya di Indonesia.
Namun, tak disangka janin di dalam perutnya justru mengalami keguguran.
"Dan dia itu dipijit karena kan pegal-pegal banget. Langsung keluar deh minggu depannya," terangnya.
Meski begitu, Gigi tidak menyesali atas apa yang menimpanya itu.
"Nggak perlu disesali sih karena emang udah jalannya," terang Gigi.
Kini, Gigi merasa bersyukur karena mendapatkan ganti seorang anak yang lucu seperti Rayyanza.
Dia pun masih memiliki keinginan untuk menambah momongan.
"Ya sedikasihnya aja sih sebenarnya.
Tadinya pengen punya anak banyak, tapi teryata jaraknya jauh banget kan Rafathar sama Rayyanza.
Ya kalau dibilang masih pengen ya masih, tapi dua itu masyaAllah udah bersyukur," tukas Gigi.
(*)
Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul, Nagita Keguguran, Raffi Ahmad Kuak Peristiwa Pilu Sebelum Rayyanza Lahir