Grid.ID - Kabar mengejutkan datang dari T.O.P BIGBANG.
T.O.P BigBang kabarnya akan melakukan perjalanan ke luar angkasa pada 2023.
Tidak sendiri, T.O.P BigBang akan mendampingi pebisnis sekaligus miliuner asal Jepang, Yusaku Maezawa.
Dikutip dari Allkpop, Selasa (6/12/2022), sumber pihak dalam menyebutkan ada 8 orang yang bergabung dalam proyek #dearMoon.
Misi tersebut dipimpin oleh Maezawa dan bekerjasama dengan Space X milik Elon Musk.
Sebelumnya, pada 2018, Maezawa sudah mengutarakan rencananya untuk melakukan perjalanan ke Bulan.
Melalui proyek #dearMoon, ia berniat menjadi warga sipil pertama yang mendarat di Bulan.
Belum diketahui kapan proyek tersebut akan direalisasikan, namun sudah dijadwalkan pada tahun 2023.
Bersamaan dengan pengumuman itu, Maezawa mengungkapkan bahwa ia akan memilih sejumlah rekan yang akan mendampinginya ke Bulan.
Orang-orang yang beruntung itu dipilih berdasarkan bakat dan pengaruh mereka di dunia.
Kemudian, pada awal September tahun ini, Maezawa mengunggah foto dirinya bersama T.O.P dan Lee Byung Hyun melalui akun media sosialnya.