Grid.ID- Sebelum menyaksikan comebacknya di layar kaca, ada baiknya untuk membaca profil pemain drama Korea Agency, Lee Bo Young.
Walaupun sudah lama menghiasi industri hiburan Korea Selatan, masih banyak yang belum tahu tentang profil pemain drama Korea Agency, Lee Bo Young.
Oleh sebab itu, Grid.ID akan membahas profil pemain drama Korea Agency, Lee Bo Young.
Sebelum terjun ke dunia akting, aktris kelahiran 12 Januari 1979 pernah memenangkan kontes kecantikan pada 2000.
Ia merebut gelar Miss Korea Daejoon Chungnam sebelum mengejar cita-citanya menjadi presenter berita.
Namun kemudian ia terjun ke dunia modelling yang lanjut membuka pintu ke industri seni peran.
Mengutip Preview.ph, Bo Young memulai kariernya sebagai aktris pada 2003.
Ia perlahan berhasil mengambil hati penonton lewat film Once Upon a Time (2008) dan I Am Happy (2009) yang dibintangi Hyun Bin.
Kemudian pada 2012, ia mendapatkan peran utama di drama My Daughter Seo Young.
Berkat aktingnya di drama itu, ia mendapatkan banyak nominasi penghargaan.
Ia juga berhasil mengantongi penghargaan Aktris Terbaik pertamanya di Baeksang Arts Awards ke-49.
Setelah itu, ia membintangi beberapa drama populer termasuk I Hear Your Voice dan Mine.
Ia juga membintangi sejumlah film di antaranya Once Upon A Time, Athena: Goddess of War, dan More Than Blue.
Selain berakting, Bo Young juga debut sebagai penulis.
Ia menerbitkan buku berjudul Time of Love yang digarapnya selama 3 tahun.
Di luar kehidupannya sebagai aktris, Bo Young adalah ibu rumah tangga.
Ia merupakan istri dari aktor Jisung dan memiliki dua anak.
Kini Lee Bo Young bersiap untuk comeback ke layar kaca lewat drama Agency.
Mengutip Soompi, Agency merupakan drama yang menggambarkan pertempuran antara pengiklan.
Drama ini akan fokus pada kisah Go Ah In, eksekutif wanita pertama dari VC Group yang mendambakan posisi tertinggi perusahaan.
Go Ah In bergabung dengan VC Group sebagai copywriter dan menjadi eksekutif wanita pertama.
Dia dikenal sebagai No. 1 di industri periklanan.
Berlatar sebuah biro iklan, drama ini menampilkan kisah realistis kehidupan para pekerja yang bagaikan di medan perang setiap hari.
Sosok Go Ah In diperankan oleh Lee Bo Young. Dalam teaser foto yang dibagikan, Lee Bo Young memancarkan aura tegas dan berkarisma.
Selain Lee Bo Young, drama ini juga didukung oleh penampilan sederet aktor dan aktris berbakat.
Di antaranya Jo Sung Ha, Son Na Eun, Han Joon Woo, Jeon Hye Jin, dan Jang Hyun Sung.
Terdiri dari 16 episode, drama ini akan tayang setiap Sabtu dan Minggu.
Agency akan mengudara di JTBC mulai 7 Januari 2023.
(*)