Grid.ID – Siapa yang tak mengenal pedangdut Ayu Ting Ting.
Namanya mulai dikenal publik saat menyanyikan lagu 'Sambalado', kini tak hanya dalam dunia tarik suara saja, nama Ayu Ting Ting juga kerap wara wiri ditelevisi sebagai host acara ataupun pelawak.
Bahkan ia juga tampak aktif dalam akun YouTubenya, semakin mentereng, anggota keluarga Ayu Ting Ting pun turut disorot.
Seperti salah satunya yakni sang ayah, Abdul Rozak.
Ayah Ayu Ting Ting itu kerap menjadi sorotan akibat aksinya yang kocak.
Seperti baru-baru ini aksi ayah dari pedangdut Ayu Ting Ting lagi-lagi mengundang gelak tawa.
Abdul Rozak diketahui membuat sang anak sampai menahan malu.
Kejadian tersebut terekam di acara Ayah dan Ayu di salah satu kanal youtube televisi, 27 November 2022 lalu.
Ayah Rozak mengaku ingin beri Ayu Ting Ting kejutan.
Kejutan yang dimaksud Ayah Rozak adalah menjemput Ayu Ting Ting pulang syuting di stasiun TV.
Namun menariknya, Ayah Rozak tak sendirian menjemput Ayu Ting Ting.
Ayah Rozak ternyata mengajak rombongan ibu-ibu marawis untuk menjemput Ayu Ting Ting di stasiun TV.
Tak tanggung-tanggung, Ayah Rozak menyiapkan dua baris rombongan marawis untuk jemput Ayu Ting Ting.
"Kita lihat ekspresi Ayu Ting Ting gimana, ayah mau ngasih surprise lagi," kata Ayah Rozak.
Ayu Ting Ting pun tampak begitu terkejut saat kehadirannya disambut suara pukulan rebana.
Sejumlah rekan artis dan kru TV yang berada di lokasi sempat menoleh, untuk mencari tahu sumber suara.
Merasa kaget atas kelakuan sang ayah, Ayu Ting Ting sempat tertawa malu saat rekan-rekannya mengetahui tingkah Ayah Rozak.
Sementara Ayah Rozak terbahak-bahak melihat reaksi sang anak.
"Udah, udah, maluuu, udah maluu," tutur Ayu Ting Ting menahan malu
Kendati demikian, Ayu Ting Ting tetap mengucapkan terima kasih kepada rombongan marawis yang mau menuruti mau sang ayah.
"Ya udah ibu-ibu, makasih ya," kata Ayu Ting Ting, disambut tawa rombongan ibu-ibu marawis.
Ulah Ayah Rozak kepada Ayu Ting Ting ini pun menuai beragam komentar dari netizen.
Tonton selengkapnya di youtube channel Grid.ID!
(*)