Find Us On Social Media :

EKSLUSIF, Begini Potret Tempat Akad Nikah Kaesang dan Erina Gudono, Cantik Dipenuhi Hiasan Bunga!

By Ulfa Lutfia Hidayati,Fidiah Nuzul Aini, Sabtu, 10 Desember 2022 | 11:31 WIB

Dekorasi lokasi akad nikah Kaesang dan Erina Gudono

Grid.ID - Kaesang dan Erina Gudono dijadwalkan menggelar akad nikah pada Jumat (10/12/2022) di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo, Yogyakarta.

Potret ruangan yang akan menjadi tempat akad nikah Kaesang dan Erina Gudono pun sudah dihias dengan apik.

Berdasarkan pantauan tim Grid.ID di lapangan, Pendopo Agung Royal Ambarrukmo terlihat cantik berhias dekorasi bunga.

Di tengah ruangan terdapat sebuah meja panjang yang akan menjadi tempat Kaesang dan Erina Gudono mengucapkan ijab kabul.

Meja itu dihiasi kain pastel dengan center piece dari ronce bunga melati.

Di tengah meja juga terdapat sebuah buket bunga.

Terdapat 4 kursi disusun berhadapan.

Setiap kursi juga terlihat dihias menggunakan bunga baby breath dan mawar.

Tak cuma itu, pada area pintu masuk pun dihiasi garland bunga berwarna putih.

Baca Juga: Detik-detik Akad Nikah Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Menteri BUMN Erick Thohir Pantau Lokasi Pernikahan

Ada pula area pelaminan yang terdiri dari sofa kayu ukir dengan backdrop yang juga terbuat dari rangkaian bunga.

Meja bundar tersebar di sekitar ruangan yang nantinya akan menjadi tempat untuk para tamu undangan.

Kaesang dan Erina Gudono dijadwalkan melangsungkan akad nikah pada pukul 12.00.

Pesta pernikahan anak bungsu Presiden Jokowi ini masih berlanjut hingga Minggu (11/12/2022) dengan acara Ngunduh Mantu dan Tasyakuran.

Nantinya pasangan pengantin juga akan diarak menggunakan kereta kencana dari Loji Gadrung menuju Pura Mangkunegaran.

(*)