Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Sebelum meninggal dunia, baru-baru ini sastrawan Remy Sylado sempat diberi obat oleh politikus Fadli Zon.
Istri Remy Sylado, Maria Louise atau Emi, membeberkan kemanjuran obat yang diberi oleh Fadli Zon untuk suaminya.
Menurut Emi, sebelum menggunakan obat tersebut, bagian punggung suaminya rusak sehingga menimbulkan rasa sakit.
"Dimandiin teriak-teriak biasanya sakit," kata Emi saat ditemui usai pemakaman Remy di TPU Menteng Pulo, Selasa (13/12/2022).
"Tiga hari itu punggungnya ancur, rusak berat, merah, terus beruntusan gitu ya mengeluarkan darah," jelasnya.
Emi pun menceritakan kondisi punggung Remi ketika Fadli Zon datang menjenguk sang suami.
"Saya ceritakan ini Pak Fadli Zon datang ke rumah, saya cerita, dia juga melihat keadaannya," ujarnya.
Rupanya, kondisi yang diderita Remy pernah dialami juga oleh ibunda Fadli Zon.
Alhasil tanpa ragu, mantan Wakil Ketua DPR RI ini memberikan obat yang sama, yang digunakan ibunya untuk Remy.
"Dia bilang, 'oh ibu saya juga begitu, coba nanti saya kasih obatnya ya, saya kirim'. Memang dia kirim ya obatnya," tutur Emi.
Baca Juga: Remy Sylado Masih Ingin Menulis Novel Sebelum Meninggal Dunia, Istri: Tidak Ada yang Mengetik