Grid.ID - Kerja keras kumpulkan pundi-pundi kekayaan, Raffi Ahmad terbukti tajir melintir hingga berjuluk sultan.
Berkarier dari model, artis peran, hingga kini jadi presenter kondang, Raffi Ahmad makin sukses usai menikah dengan Nagita Slavina.
Pasalnya, bersama Nagita Slavina, Raffi Ahmad berhasil membangun sederet bisnis keluarga.
Bahkan, pasangan artis itu disebut-sebut memiliki kekayaan mencapai triliunan rupiah.
Melansir dari Tribun Seleb, asisten Raffi Ahmad, Merry membongkar kekayaan sang majikan yang ditaksir lebih dari Rp 1 triliun pada Baim Wong.
"Ya banyak Pak Baim, rumah Aa aja itu udah berapa sekarang, lebih lah (Rp 1 triliun)," ungkap Merry.
Kini, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina diketahui tengah membangun rumah mewah.
Tak hanya itu, di tahun 2023 nanti keduanya juga akan membangun kantor baru untuk RANS Entertainment.
Hal itu lah yang membuat Raffi Ahmad kian menjelma jadi sultan yang tajir bukan main.
Tentunya itu tak lepas dari kerja kerasnya sebagai seorang entertainer sekaligus pebisnis yang bekerja sama dengan banyak orang penting.
Baru-baru ini, Raffi Ahmad mengungkap hal terpenting dalam hidupnya.
Bagi anak sulung Amy Qanita itu, kekayaan bukan segalanya.
Pasalnya, hal penting yang jadi segala-galanya bagi Raffi adalah keluarga.
Hal tersebut dituturkan ayah dua anak itu kepada Ruben Onsu baru-baru ini.
"Tapi setelah gue pikirin, ternyata nih kehilangan uang itu nothing ternyata," ujar Raffi Ahmad dikutip Grid.ID dari Instagram @insta_julid, pada Kamis (22/12/2022).
Namun, sang Sultan Andara mengaku kehilangan waktu dan keluarga adalah hal yang lebih berat.
"Kehilangan waktu itu something. Kehilangan keluarga itu everything," lanjutnya.
Anak menantu Rieta Amilia itu pun mengaku tak begitu ambil pusing bila kehilangan uang.
Akan tetapi, ia mengaku masih bisa hidup meski tanpa uang.
"Jadi gue ngerasa kalau duit gue hilang itu ibaratnya ya gue masih bisa hidup kok.
Tapi kehilangan waktu itu sesuatu karena waktu itu tidak bisa kita beli," paparnya.
Raffi mengaku akan sulit kehilangan keluarganya.
"Apalagi kita kehilangan keluarga. Keluarga itu orang yang bener-bener (penting)," ucap Raffi Ahmad lagi.
"Support sistem yang paling utama," timpal Ruben Onsu.
Pasalnya, bagi Raffi Ahmad keluarga adalah prioritas utama dalam hidupnya.
"Itu (keluarga) ternyata segalanya. Lu bayangin, kita sekaya apapun, sehebat apapun, seterkenal apapun, saat keluarga kita gak ada, kita kan sendiri," pungkasnya.
(*)