Grid.ID - Menebaklan alis merupakan salah satu cara yang dilakukan para perempuan untuk mempercantik tampilan wajah.
Nggak heran deh jika sudah banyak beragam pilihan cara untuk menebalkan alis.
Mulai dari cara instan, hingga ada pula cara alami untuk menebalkan alis.
Nah, dalam artikel kali ini Grid.ID akan membagikan cara menebalkan alis secara alami menggunakan beberapa bahan alami.
Simak yuk!
1. Cara menebalkan alis dengan minyak kemiri
Minyak kemiri memang sudah sejak lama digunakan dan dipercaya sebagai cara untuk menghitamkan rambut, menyuburkan rambut, dan menguatkannya.
Asam linolenic (asam lemak omega-3) yang terkandung dalam minyak kemiri dapat merangsang pertumbuhan rambut kalian.
Caranya mudah, kalian tinggal oleskan minyak kemiri pada alis sebelum tidur, biarkan semalaman, lalu bersihkan keesokan harinya.
Baca Juga: Tips Pakai Concealer untuk Tutupi Noda Bekas Jerawat Tahan Lama
2. Cara menebalkan alis dengan minyak kelapa
Minyak Kelapa berfungsi sebagai kondisioner alami dan membantu proses pertumbuhan kembali rambut.
Bahan yang satu ini memnag dikenal mengandung protein tinggi, yang dapat merangsang pertumbuhan rambut.
Selain itu, minyak kelapa juga dapat melindungi rambut dari hal-hal yang dapat membuat rambut rusak.
Caranya, oleskan minyak kelapa pada alis sebelum tidur, biarkan semalaman, lalu bilas keesokan harinya .
3. Cara menebalkan alis dengan lidah buaya
Aloe Vera memiliki sifat melembabkan dan mengandung enzim yang menyuburkan folikel rambut sehingga membuat alis lebih tebal.
Caranya, ambil gel aloe vera dan pijatkan pada alis kalian, diamkan selama 30 menit lalu bersihkan dengan air hangat.
4. Cara menebalkan alis dengan minyak biji wijen
Minyak biji wijen dipercaya kaya akan gizi yang dibutuhkan oleh rambut untuk melebatkannya kembali.
Caranya, oleskan minyak biji wijen pada alis, dan pijat secara perlahan sebelum kalian tidur. Lalu bilas bersih saat kalian bangun keesokan harinya.
Baca Juga: Tips Memilih Skin Care dan Makeup untuk Pemilik Kulit Sensitif
5. Cara menebalkan alis dengan lemon
Keasaman air lemon mampu menghilangkan kelebihan minyak dan membantu lebih banyak oksigen masuk mencapai folikel rambut.
Hal ini akan mendorong pertumbuhan rambut di alis kalian.
Nah caranya, potong tebal irisan lemon dan oleskan pada alis anda selama 2-3 menit, lalu bilas dengan air jeruk nipis.
Lakukan secara berkala dua kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
6. Cara menebalkan alis dengan telur
Secara keseluruhan, bagian putih maupun kuning dari telur akan sangat bermanfaat untuk menebalkan alis.
Bagian putih telur mengandung banyak protein, yang bermanfaat untuk pertumbuhan rambut pada alis.
Selain itu, bagian kuning pada telur mengandung biotin, yang dapat mempercepat proses pertumbuhan rambut, termasuk juga rambut pada alis.
Kalian tinggal kocok telur hingga merata dan mengoleskanya pada alis.
Diamkan selama 20 menit, setelah itu segera bilas dengan menggunakan air hangat. Selamat mencoba ya! (*)