Sementara itu, Erina juga memiliki cunduk mentul yang lain.
Namun, ia berniat hendak memberikan cunduk mentul itu kepada anaknya kelak.
"Untuk yang Jogja aku punya aku sinpan buat anak aku kalau mau pakai di masa depan," tulisnya.
Seperti diketahui, pernikahan ketiga anak Jokowi memang menggunakan adat Jawa.
Mulai dari Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda, Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution, serta Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.
Diketahui, pernikahan Erina dan Kaesang yang baru saja terselenggara itu memang sangat megah dan meriah.
Saat resepsi di Kota Solo pada Minggu (11/12/2022), Erina dan Kaesang diarak warga menggunakan kereta kencana.
Erina dan Kaesang diarak dari Loji Gandrung ke Pura Mangkunegaran.
Resepsi itu juga dihadiri oleh tamu undangan dari berbagai kalangan.
Bahkan, Mantan Presiden SBY dan putra Presiden UEA turut hadir di momen bahagia Erina dan kaesang.
(*)