Kulit kering biasanya dialami oleh mereka yang sering melakukan aktivitas di luar ruangan dan terkena sinar matahari langsung.
Oleh karena itu, bisa menggunakan cara herbal kulit buah naga untuk mencegah kulit kering dan menjaga kelembabannya agar kulit menjadi lebih sehat.
7. Mencegah dan menghilangkan jerawat
Manfaat lain dari kulit buah naga adalah mencegah jerawat secara alami.
Selain kandungan vitamin E yang tinggi, kulit buah naga juga mengandung vitamin C yang dapat mengontrol produksi minyak.
Tak hanya itu, kulit buah naga juga mengandung antioksidan yang dapat mencegah radikal bebas sehingga kulit tetap bersih dan sehat.
8. Membantu regenerasi kulit
Sel kulit mati yang tidak dapat terkelupas dan banyak mengendap akan membuat kulit tampak kusam dan kering.
Oleh karena itu, kita bisa memanfaatkan kulit buah naga untuk membantu regenerasi kulit.
9. Mencegah penuaan dini
Tingginya kandungan antioksidan yang ada pada kulit buah naga yang digunakan sebagai masker dapat membantu kulit awet muda.
Lantas, bagaimana memanfaatkan khasiat dari kulit buah naga?
Untuk menjadikannya sebagai obat herbal beberapa penyakit, maka bisa mengolahnya menjadi teh kulit buah naga.
Cara membuatnya cukup mudah, hanya perlu menyiapkan kulit buah naga yang sudah dipotong kecil-kecil untuk membentuk dadu.
Baca Juga: Nikmat Diminum Pagi Hari, Catat Resep Jus Buah Naga Stroberi yang Simple dan Menyehatkan Banget!
Setelah itu, jemur kulit buah naga di bawah sinar matahari langsung hingga kulit buah naga kering.
Kalau sudah kering, bisa langsung menyeduh kulit buah naga yang sudah jadi seperti teh seduh biasa.
Kulit buah naga juga bisa dibuat masker untuk beberapa perawatan kulit.
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Bikin Geger Se-Indonesia! Tolong Kulit Buah Naga Jangan Dibuang Lagi Mulai Sekarang, Ahli Bongkar Manfaatnya yang Luar Biasa
(*)