"Saya terganggu, itu udah seringkali, saya bilang itu saya belum berhijab, sekarang saya sudah berhijab, enggak mungkin saya melakukan itu, akhirnya kita ribut," beber Venna.
"Dia towel semua organ-organ saya dengan ya kasar lah, dia bilang 'saya cuma mau ini susah banget,' akhirnya saya bilang saya mau kerja, ribut," sambungnya.
Keduanya juga bertengkar kembali saat Venna Melinda yang sedang berdandan, terganggu dengan aroma tak sedap Ferry Irawan saat buang air besar.
Saat Venna Melinda menutup pintu kamar mandi, Ferry Irawan kembali marah.
"Jam 07.00 saya lagi dandan, saya tutup pintu kamar mandi karena saya mual, dia kan lagi buang air besar, saya tutup (pintu) marah lagi," kata Venna.
"Pokoknya hal kecil, saya merasa udah capek, saya hanya mau kerja, tapi itulah yang jadi pemicu," tambahnya.
Saat itulah terjadi KDRT, di mana Ferry Irawan mengunci badan Venna dan menekan kepalanya ke hidung sang istri.
Sementara itu, Ferry Irawan memberikan pembelaan atas ucapan Venna Melinda.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @bundsthetic pada Senin (16/1/2022), Ferry Irawan mengungkap kejadian versi dirinya.
Ia menyebut tengah memenangkan Venna Melinda yang histeris.
"Jadi percekcokan yang luar biasa," kata Ferry Irawan.