Find Us On Social Media :

Viral Isu Bentrok TKA Vs TKI di Morowali, Begini Kata Polisi Soal Kejadian Sebenarnya: Masalahnya Bukan Itu

By Mia Della Vita,None, Senin, 16 Januari 2023 | 16:17 WIB

Beredar video kericuhan duakelompok karyawan PT Gunbuster Nickel Industry (GNI) di Morowali Utara, Sulawesi Tengah, Sabtu (14/01/2023).

Grid.ID - Belum lama ini, beredar kabar adanya bentrok antara tenaga kerja asing (TKA) melawan tenaga tenaga kerja Indonesia (TKI) di Morowali Utara, Sulawesi Tengah, Sabtu (14/1/2023).

Tenaga kerja yang bentrok itu disebut merupakan bagian dari PT Gunbuster Nickel Industry (GNI).

Namun kata kepolisian, isu bentrok TKA vs TKI di PT GNI itu tidaklah benar.

Kabid Humas Polda Sulawesi Tengah Kombes Didik Supranoto menjelaskan bahwa konflik dipicu karena adanya permasalahan antara karyawan dan perusahaan.

"Intinya bukan permasalahan TKA dan TKI. Namun belum terselesaikannya tuntutan mereka kepada perusahaan, makanya terjadilah mogok kerja," kata Didik.

Menurut penjelasan Didik, sejumlah pekerja yang tergabung dalam serikat pekerja nasional mengajukan beberapa tuntutan kepada perusahaan.

Tetapi tidak semua tuntutan disetujui oleh perusahaan yakni tuntutan meminta diaktifkannya kembali pekerja yang telah diputus kontraknya.

"Jadi begitu keluar tuntutan yang sudah dalam bentuk surat itu sudah direspons oleh perusahaan, dimediasi oleh Kapolres," jelas Didik.

"Semua tuntutan sudah disetujui oleh perusahaan kecuali satu yang belum yakni permintaan perekrutan kembali tenaga kerja yang sudah diputus kontraknya."

Didik menyampaikan, di tengah proses mediasi antara PT GNI dengan Disnaker Morowali, para pekerja telah melakukan mogok kerja kemudian tindakan anarkis.

"Ini sudah difasilitasi oleh dinas tenaga kerja provinsi dan rencananya Senin besok (16/1) mediasi, tetapi sudah didahului aksi (bentrokan)," jelasnya.

Baca Juga: Akui Anaknya Sempat Frustasi Jadi Artis hingga Bertekad Mengadu Nasib Jadi TKI di Jepang, Ibunda Rizky Billar Ungkap Perjalanan Pelik Putranya di Hadapan Lesti Kejora!

Dalam insiden ini satu TKA dan satu TKI tewas.

Selain korban tewas, ada 69 orang yang diamankan oleh pihak kepolisian.

Dikutip dari Tribunnews, diketahui ada 500 karyawan PT GNI yang melakukan unjuk rasa pada Sabtu (14/1/2023).

Kemudian pada pukul 19.40 WITA, unjuk rasa menjadi anarkis dan sekuriti turun tangan menghalau massa yang berujung terjadinya pelemparan.

Lalu pada pukul 20.15 WITA, massa menerobos masuk pintu pos 4 PT GNI kemudian menuju mes karyawan dilanjutkan melakukan aksi pembakaran mes karyawan.

Didik menerangkan kericuhan turut memanas seusai karyawan divisi dump truck PT GNI yang tidak ikut demonstrasi terluka.

"Pada waktu yang bersamaan, terjadinya aksi saling kejar dan lempar, dalam aksi tersebut memakan korban jiwa hingga meninggal dunia dimana korban TKI sebanyak 1 orang serta TKA sebanyak 1 orang serta telah dievakuasi oleh pihak keamanan menuju ke klinik PT.SEI-PT.GNI," ungkap Didik.

 

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Polisi Bantah Isu Viral Bentrok TKA Vs TKI Morowali, Sebut Awalnya Ada Mogok Kerja Karyawan PT GNI