Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Tahun baru Imlek 2023 tentu tak lepas dari perayaan Cap Go Meh.
Cap Go Meh pada umumnya dirayakan pada hari ke-15 setelah tahun baru, termasuk dalam Imlek 2023 ini.
Pada tahun ini, Imlek 2023 jatuh di tanggal 22 Januari.
Itu artinya Cap Go Meh jatuh pada Minggu (5/2/2023).
Apa sebenarnya arti Cap Go Meh? Bagaimana pula sejarah perayaannya?
Berikut penjelasan lengkapnya.
Arti Cap Go Meh
Dilansir dari TribunSumsel.com, Selasa (17/1/2023), istilah Cap Go Meh berasal dari bahasa Hokkien "Chap Goh Meh" (十五冥) yang berarti malam kelima belas.
Istilah ini umum digunakan oleh Tionghoa Indonesia dan Malaysia.
Di Tiongkok, nama yang umum adalah festival lampion (元宵節; Pinyin: yuánxiāo jié).
Baca Juga: Resep Hidangan Khas Imlek 2023, Ada Mie Hokkian hingga Yu Sheng Salad, Yuk Cobain!