Find Us On Social Media :

Owalah, Pameran Tunggal Daniel Kho di Bentara Budaya, Catat Tanggalnya!

By Winda Lola Pramuditta, Jumat, 20 Januari 2023 | 14:47 WIB

Ngobrol OwALAH bareng DANIEL KHO!

Grid.ID - Mengawali tahun 2023, Bentara Budaya menghadirkan pameran tunggal karya Daniel Kho yang bertajuk oWaLAH. Pameran ini akan dibuka pada hari Kamis, 19 Januari 2023 pukul 19.00 WIB.

Pada pembukaan pameran, akan ditampilkan pula pertunjukan dari seniman-seniman Agung Gunawan (gerak), Satya Cipta (macapat), Jeslyn Lee (singing bowls), dan persembahan video dari Lili Voigt yang berjudul 'Jackson meets Tree of Life'.

Pameran ini berlangsung hari Senin - Minggu mulai tanggal 20 hingga 26 Januari 2022 pukul 10.00 - 18.00 WIB.oWaLAH  adalah kata yang umum kita dengar ketika seseorang terkejut. Kata tersebut sudah masuk dalam kamus Bahasa Indonesia, kendati belum menjadi kata baku.

Oalah dilabeli sebagai “cak” yang berarti masuk dalam ragam percakapan. Daniel Kho kerap menggunakan kata-kata nyeleneh, dan cenderung ngeledek.

Judul pameran-pamerannya kerap diambil dari kosakata Jawa, seperti mboh, dobos dan oalah. Makna di balik istilah-istilah tersebut menjadi dasar dari sikap berkarya Daniel.

Dalam pameran tunggalnya kali ini, Daniel memilih kata OwALAH, sebagai judul pamerannya. Khususnya di pulau Jawa, oWalah adalah kata yang umum kita dengar ketika seseorang terkejut.

Kata tersebut sudah masuk dalam kamus Bahasa Indonesia, kendati belum menjadi kata baku. oWALAH  dilabeli sebagai “cak” yang berarti masuk dalam ragam percakapan.

Daniel  Kho kerap menggunakan kata-kata nyeleneh, dan cenderung ngeledek. Judul pameran-pamerannya kerap diambil dari kosakata Jawa, seperti mboh, dobos dan oalah.

Baca Juga: Kuasa Hukum Rizky Billar Benarkan Kliennya Datangi Polda Metro Jaya untuk Jalani Pemeriksaan

Makna di balik istilah-istilah tersebut menjadi dasar dari sikap berkarya Daniel.

Daniel memang sosok yang apa adanya dan cenderung sinis melihat situasi dan perilaku manusia. Bagi Daniel, manusia adalah makhluk yang paradoksal.

Manusia adalah makhluk paling berakal, namun karenanya juga paling destruktif di dunia, baik pada sesamanya, makhluk hidup yang lain dan lingkungan.Tahun 1977 Daniel meninggalkan Indonesia untuk menetap di Jerman, dan sempat tinggal di beberapa negara lain. Beberapa tahun terakhir ini Daniel menetap di Ubud, Bali. Namun dia juga kerap melanglang buana berkarya di Jerman, Spanyol dan Turki.