Dalam potret tersebut, salah satu potret yang mencuri perhatian adalah Chef Sisca Soewitomo.
Pasalnya, di usianya yang kini telah menginjak 73 tahun, chef Sisca Soewitomo tampak masih begitu sehat dan ceria.
putra_steven gemes sekali ibu siska setiowati
Sebagaimana diketahui, sosok chef senior itu sangat terkenal terutama bagi generasi 90-an ke atas.
Hal ini lantaran ia kerap tampil mengisi acara memasak 'Aroma' di televisi yang tayang tiap akhir pekan.
Selain itu, Chef Sisca Soewitomo dikenal sebagai koki yang sudah puluhan tahun berkarier.
Sempat mengaku gantung panci alias pensiun, tetapi Chef Sisca Soewitomo hingga kini masih berkecimpung di dunia kuliner.
"Sahabat-sahabatku tercinta, setelah puluhan tahun saya di dunia kuliner dan ribuan resep yang sudah saya ciptakan, ini mungkin saat yang tepat untuk gantung panci," ungkap Sisca di akun Instagramnya @sisca.soewitomo, yang dikutip Grid.ID via TribunMedan, pada Kamis (26/1/2023).
Wanita kelahiran Surabaya, 8 April 1949 itu bahkan sampai dijuluki Ratu Boga Indonesia.
Chef lulusan American Institute of Baking di Manhattan, Kansas, Amerika Serikat itu bahkan menjadi dosen perhotelan hingga pakar tataboga.
Beberapa chef terkenal yang sempat jadi muridnya antara lain Rudy Choiruddin, Deddy Rustandi, dan Haryanto Makmoer.
Sehat-sehat selalu Chef Sisca Soewitomo.
(*)