Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Setiap pengguna smartphone pasti pernah merasakan handphone yang cepat panas atau overheat.
Kondisi handphone cepat panas ini tidak boleh dibiarkan karena dapat membuat performa handphone menurun.
Bahkan, mengutip Nextren.com, Kemenkominfo RI memperingatkan adanya potensi handphone bisa meledak dan membakar sekitarnya.
Penyebab handphone cepat panas biasanya dipengaruhi beberapa hal, yaitu:
- Penggunaan handphone dalam jangka waktu yang sangat lama, misalnya digunakan untuk bermain game, streaming, hingga mengedit.
- Faktor lingkungan karena terpapar sinar matahari secara langsung.
- Handphone membutuhkan daya besar untuk menjalankan fitur, contohnya pencahayaan, live wallpaper, atau widget terlalu banyak.
- Tidak melakukan update perangkat lunak secara berkala.
- Kesehatan baterai sangat turun dan melakukan aktivitas yang membutuhkan daya besar.
- Kabel pengisi daya berkualitas buruk sehingga cepat panas ketika dilakukan pengisian daya.
Lantas, bagaimana cara mengatasi handphone yang cepat panas agar menghindari kerusakan hingga ledakan?
Melansir Kompas.com, berikut adalah tips dan cara mengatasi handphone cepat panas atau overheat.
Lepas casing handphone dan dinginkan di ruangan sejuk
Jika handphone mulai panas, sebaiknya segera lepas casing handphone dan langsung mendinginkannya di tempat sejuk.
Untuk membantu mempercepat proses mendinginkan handphone, bisa juga dibantu dengan kipas angin.
Turunkan kecerahan layar
Kecerahan layar atau brightness yang maksimal dapat membuat kinerja baterai menjadi lebih berat sehingga menyebabkan overheat.
Oleh karena itu, menurunkan kecerahan layar bisa membantu membuat hanpdhone menjadi tidak cepat panas.
Menonaktifkan latar belakang aplikasi yang tidak digunakan
Banyaknya aplikasi yang berjalan bisa menjadi salah satu penyebab handphone cepat panas atau overheat.
Untuk itu, segara non-aktifkan aplikasi yang sudah tidak digunakan yang ada di latar belakang.
Baca Juga: Wih, WhatsApp Bakal Ada Fitur Sematkan Pesan Penting, Ini Tampilannya!
Aktifkan mode pesawat sementara
Mode pesawat atau airplane mode akan membantu meredakan handphone yang sedang overheat.
Pasalnya, mode ini akan menonaktifkan penggunaan data dan fitur-fitur lainnya sehingga baterai handphone tidak bekerja terus menerus.
Memperbarui aplikasi
Beberapa versi aplikasi yang lawas atau tidak diperbarui bisa membuat handphone memakan energi terlalu banyak.
Karena itu, memperbarui aplikasi dapat memperbaiki bug dan meningkatkan efisiensi kinjera sehingga handphone tidak cepat panas.
(*)