"Kalau sudah (harus) diangkat ya diangkat aja lewat operasi," tutur Nunung.
Baca Juga: Fix Mengidap Kanker, Nunung Srimulat Harus Jalani Operasi Pengangkatan Payudara
Lebih lanjut ia mengatakan bahwa saat ini segala hal yang ia konsumsi sedang dipantau.
Sang komedian memilih untuk banyak makan makanan yang menyehatkan sesuai arahan dokter.
"Kalau makanan pasti dijaga, sudah harus mengonsumsi makanan sehat," jelas anggota grup lawak Srimulat itu.
Di sisi lain, Nunung juga merasa cukup aman karena memiliki keponakan yang bekerja di bidang persediaan makanan untuk pasien kanker.
Oleh karenanya, ia mendapatkan banyak saran dan arahan dari keponakannya.
"Kebetulan keponakanku kerja ngurusin makanan orang orang kena kanker, kebetulan banget jadi sekarang makanannya diurusin sama dia."
"Lagi disuruh minum jus-jusan aja sesering mungkin," ujar Nunung.
(*)