Grid.ID - Presenter sekaligus artis tajir Raffi Ahmad dan Ruben Onsu tak berkutik ketika mendengarkan cerita Cinta Laura.
Artis cantik Cinta Laura mengaku telah melakukan hal mulia hingga membuat Raffi Ahmad dan Ruben Onsu tak dapat berkata-kata.
Raffi Ahmad dan Ruben Onsu sampai diam kagum saat mengetahui kebaikan hati Cinta Laura.
Sebagaimana diketahui, Cinta Laura merupakan salah satu artis yang memiliki jiwa sosial tinggi.
Ia telah membangun sekolah untuk anak-anak di daerah terpencil dan kurang mampu.
Tak hanya itu saja, ternyata Cinta Laura juga turut menyekolahkan 5 orang anak kurang beruntung di Jember.
Hal tersebut diungkap Cinta Laura saat menjadi bintang tamu di salah satu acara yang dibawakan oleh Ruben Onsu, Ruben Onsu, hingga King Nassar.
Video pengakuan Cinta Laura soal 5 anak kurang beruntung di Jember tersebut kembali viral dibagikan akun Instagram @lambegosiip. pada Kamis (9/2/2023).
Dalam video tersebut, Cinta mengungkap hal apa saja yang dilakukannya terhadap 5 bocah di Jember.
Bermula dari ketidaksengajaan saat ia bermain media sosial.
"Kalau aku nggak tahu kenapa yang sering lewat di sosmed adalah iklan-iklan untuk berdonasi kepada orang-orang yang kurang mampu," ungkap Cinta Laura mengungkap awal mula dirinya tergerak untuk berbagi.
Baca Juga: Cinta Laura Pamer Foto OOTD bak Artis Hollywood Saat Liburan ke Los Angeles, Netizen Jatuh Hati!
Wanita 29 tahun tersebut mengungkap awal mula bertemu salah satu anak di Jember yang ia bantu.
"Suatu hari, ada anak namanya Habib dari Jember. Dia sepatunya tuh solnya udah lepas, dia ke sekolah nyeker. Ibunya jual ubi yang 3 cuma Rp 2 ribu. Jadi mereka penghasilannya di bawah Rp 10ribu sehari.
Rumahnya pun di sebelah kandang sapi dan itu menyedihkan sekali.
Akhirnya aku kontak yayasan di Jember," papar Cinta Laura.
Pemain film 'Oh Baby' itu lantas meminta bantuan yayasan di Jember untuk mencari anak-anak kurang beruntung seperti Habib.
"Mereka bilang ada 50 anak nih yang nasibnya mirip Habib. Aku bilang mau temuin 5 dulu.
Akhirnya aku temuin 5 anak, Habib, Subhan, Reza, Fauzan, dan juga Erna," ujar Cinta lagi.
Cinta kembali mengungkap kondisi anak-anak yang kurang beruntung di Jember tersebut.
"Anak-anak ini ada yang ibunya sakit jiwa, dipasung. Padahal kan harusnya orang yang memiliki penyakit jiwa dipuluhkan ya bukan dipasung.
Dan banyak anak-anak ini benar-benar rumahnya tuh dekat jurang, nggak ada listrik, nggak ada air bersih, ke sekolah jalan kadang-kadang satu jam.
Akhirnya aku ingin memberikan mereka memori yang tidak akan pernah mereka lupakan," papar Cinta lagi.
Ia pun mengaku berusaha membahagiakan anak-anak tersebut serta memberi sejumlah bantuan.
"Kita belanja di sebuah mall, membelikan mereka bisa dibilang wordrobe baru. Aku berikan semua peralatan sekolah dan mainan yang mereka inginkan," ujarnya.
Tak hanya itu saja, Cinta Laura turut memikirkan masa depan kelima anak tersebut.
"Semuanya juga aku bukain rekening bank, yang mereka tidak boleh sentuh sampai umur 17 tahun.
Supaya saat mereka lulus SMA nanti mereka bisa pakai uang itu untuk usaha atau untuk lanjut kuliah," ucap Cinta lagi.
Sang artis blasteran tersebut memiliki alasan khusus demi masa depan anak-anak yang dibantunya itu.
"Jadi aku udah beri mereka tabungan sejak dini, supaya mereka masa depannya mudah-mudahan memiliki opsi yang lebih banyak," pungkasnya.
Mendengar penjelasan Cinta Laura, para pengisi acara tersebut tampak terdiam kagum.
Bahkan, banyak netizen turut memuji kebaikan hati Cinta Laura.
reni*** Thank you cinta.. kamu menjadi saluran berkat buat org lain..kamu menginspirasi,thank you.
ayum*** Cantik luar dalem
santi*** Maa syaa alloh bgd cinta laura keren
neng_*** Bukan punya masa depan yg lebih baik tp mudah"an mereka punya msa depan dengan opsi yg lebih bnyak "keren bgt sii.
(*)