Laporan Wartawan Grid.ID, Puspita Rahayu
Grid.ID - Inilah profil pemain drama Korea Island, Kim Nam Gil yang berperan sebagai Van.
Drama ini telah sukses menarik perhatian para penggemar, tentu dengan profil pemain drama Korea Island, Kim Nam Gil yang memesona.
Kemahirannya dalam berperan memang membuat Kim Nam Gil digandrungi banyak orang, untuk itu simak profil pemain drama Korea Island.
Kali ini, Kim Nam Gil beradu peran dengan sejumlah aktor mahir yang lain, seperti Lee Da Hee dan Cha Eun Woo.
Island mengisahkan perjalanan seorang perempuan yang merupakan putri satu-satunya.
Perempuan tersebut bertanggung jawab untuk menjalankan Grup Daehan.
Sayangnya, ia memiliki sikap yang sombong dan egois, hingga membuat banyak hal buruk terjadi dalam hidupnya.
Suatu saat, dirinya dihadapkan dengan masalah besar hingga sang ayah marah dan membuangnya ke pulau Jeju.
Peristiwa tersebut lantas saja membuat dirinya menemukan banyak hal baru yang tidak terduga.
Ia ditugaskan untuk menjadi guru etika sekolah menengah di lokasi yang justru diliputi dengan kejahatan.
Island telah tayang sejak 30 Desember 2022 dan berakhir pada 13 Januari 2023 lalu.
Dengan durasi 55 menit, Island tayang dengan jumlah total episode 6.
Tertarik untuk menyaksikan keseruannya? Klik disini.
Profil Kim Nam Gil
Aktor ternama asal Korea Selatan ini lahir pada 13 Maret 1980 dan kini berusia 42 tahun.
Dengan pesona dan kemahirannya, ia sukses diidolakan oleh banyak orang.
Bukan hanya sebagai aktor, ia juga dikenal sebagai produser, penyanyi, sekaligus dermawan Korea Selatan
Ia semakin dikenal luas oleh masyarakat dengan peran utama dalam "Pandora", "The Shameless", "The Pirates", "Portrait of a Beauty", dan "The Fiery Priest".
Bukan hanya itu, ia juga terlibat dalam drama periode legendaris "Queen Seon Deok".
Kim juga menggeluti dunia bisnis dan menjadi CEO organisasi nirlaba Gilstory yang berfokus pada pelestarian warisan budaya.
Melalui bisnis tersebut, dirinya mempromosikan seni dan mengumpulkan dana untuk berbagai tujuan lain.
(*)