"Itu mah terserah anaknya kalau dia suka mah," jawab Oma.
Sebelumnya, kala hadir sebagai bintang tamu di kanal YouTube Denny Sumargo, Boy William juga sempat menyatakan pandangannya soal menikah beda agama.
Seperti diketahui, ia dan Ayu Ting Ting memang memiliki keyakinan berbeda.
Meski demikian, Boy merasa tak ada yang salah dengan pernikahan beda agama.
"Gue sangat modern, beda agama it's fine (nggak masalah)," kata Boy William dilansir dari artikel Grid.ID sebelumnya, Sabtu (11/2/2023).
"Cuma negara ini kan nggak bisa," lanjutnya.
Menurut Boy, cinta adalah cinta, sedangkan agama adalah urusan pribadi masing-masing.
"Gue percaya cinta adalah cinta, kalau kepercayaan itu urusan peribadi," jelasnya.
(*)