Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Anak dari pasangan Ashanty dan Anang Hermsnyah, Arsy Hermansyah, baru saja merilis lagu terbarunya berjudul Friendship Is Roller Coaster, Rabu (15/2/2023).
Lagu yang diciptakan oleh Merry LC dan arranger dari Ali The Groove ini bercerita tentang persahabatan dengan suasana hati yang gembira.
Rasa bangga diungkapkan Ashanty terhadap Arsy Hermansyah yang memiliki potensi besar di bidang menyanyi hingga bisa kembali merilis lagu.
"Di umur dia 4 tahun dia udah berani, dia udah mau nyanyi di mana-mana, di Tv dengan percaya diri, luar biasa, itu dia udah berani nyanyi, udah hapal lagu, udah nggak fals nyanyinya, jadi ngelihat percaya dirinya dia, lihat potensi yang ada di dia kita bangga banget," ungkap Ashanty saat ditemui Grid.ID di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2023).
Video clip lagu ini diarahkan langsung oleh Anang Hermansyah dan Ashanty dengan konsep animasi 3D yang menambah kesan menarik bagi anak-anak yang menontonnya.
Ashanty pun mengungkapkan konsep video clip dibuat sesuai dengan lagunya.
"Konsepnya Arsy punya temen, temennya peri, ceritanya dibayangannya peri bukan real, terus Arsy ada acuh-acuhan, ada baik-baikan, selama petualangan Arsy kayak bermimpi, tiba-tiba Arsy di paperworld main roller coaster, makanya make upnya Arsy futuristik warna-warni," ungkap Ashanty.
Arsy Hermansyah sendiri sangat antusias karena video clip di lagunya sangat bagus.
"Kemarin itu video clipnya seru banget, Arsy pertama kali Arsy green screen laginya makanya pas Arsy lihat itu Arsy seneng banget, Arsy seneng banget Arsy bisa bikin video clip green screen," ungkap Arsy Hermansyah.
Lebih lanjut, Ashanty berharap Arsy Hermansyah bisa sukses dan bertahan lama di industri musik.
Selain itu, Ashanty juga berharap lagu baru Arsy Hermansyah bisa diterima dan menambah daftar lagu yang bisa di dengar anak-anak Indonesia saat ini.