"Kita percaya aja tentang kedewasaan si Thariq dalam menyikapi masalah ini," sambung Dewi.
Baca Juga: Usai Putus dari Thariq Halilintar, Frans Faisal Ungkap Kondisi Fuji
Akui Ingin Serius
Dewi Zuhriati mengatakan bahwa Thariq pernah berbicara padanya soal kelanjutan hubungan dengan Fuji.
Ia mengaku ingin serius kepada Fuji dan membawa hubungannya ke jenjang yang lebih dalam.
Pengakuan tersebut membuat orang tua Fuji merasa salut pada keseriusan Thariq kepada putri mereka.
"Pernah sih dia cerita, kalau dia memang serius sama Fuji."
"Jadi itu lah yang kita lihat kedewasaan si Thariq ke Fuji kita acungin jempol," ujar Dewi.
Meski Thariq telah mengutarakan keseriusannya, Dewi merasa bahwa apa yang kini terjadi pada ksiah cinta sang putri adalah jalan yang terbaik.
"Kita juga udah lama kan, apalagi udah lama mereka pacaran."
"Apalagi dia datang ke rumah secara baik-baik pastikan kita setuju. Berarti dia laki-laki gentleman," tutup Dewi Zuhriati.
(*)