Find Us On Social Media :

Tantri Minta Izin Band Kotak dan Label Rekaman Sebelum Rilis Lagu Religi Sendiri, Begini Reaksi Rekan-rekan Band

By Annisa Dienfitri, Rabu, 22 Februari 2023 | 17:39 WIB

Tantri Kotak rilis single solo lagu religi.

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri

Grid.ID - Rilis single solo lagu religi, Tantri minta izin terlebih dulu pada band Kotak dan label rekaman.

Ya, sebelum rekaman lagu religi sendiri, Tantri Kotak mengonfirmasi pihak Kotak bilamana sudah ada rencana membuat lagu religi.

"Pas mau rilis aku minta izin sama mereka, 'tahun ini Kotak rilis single religi gak sih?'."

"Kata anak-anak belum siap, segala macam," kata Tantri saat rilis lagu religi 'Candu Dalam Rindu' di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (22/2/2023).

Beruntung, niat Tantri Kotak merilis lagu religi secara solo itu mendapatkan restu dari band dan labelnya.

Apalagi, Tantri merilis lagu religi bukan untuk komersil, tapi sebagai perpanjangan tangan dakwah ustazah Muna Almunawwar.

"Alhamdulillah anak-anak, 'kalo emang untuk amal jariyah lo nggak apa-apa, kan impact-nya ke Kotak juga'."

"Jadi Alhamdulillah mereka support sekali, labelku juga," jelas Tantri.

Adapun pemilik nama Tantri Syalindri Ichlasari ini sudah sejak tahun 2018 ditagih untuk merilis lagu religi bersama Kotak.

"Aku pake hijab dari 2018, sejak tahun itu tuh tiap ketemu sama media juga, 'kapan dong bikin single religi sama Kotak?'," ujarnya.

Baca Juga: Nyanyikan Lagu Religi, Tantri Kotak Ogah Ambil Keuntungan, Pilih Langsung Disumbangkan Demi Kepentingan Dakwah