Kalina Ocktaranny, salah satu pemeran pun mengaku menjadi korban bullying ketika remaja.
"Aku jaman sekolah juga korban bullying. Kelas 1 baru masuk sekolah, ada saja kesalahanku, dalam seminggu dimarahin, dicari kesalahanku," tutur Kalina.
Adapun film Teman Tidur mengambil latar belakang seorang remaja SMA yang mengalami bullying oleh teman-temannya.
Diawali ketika Kelly, salah satu siswi SMA Tunas Bangsa bunuh diri karena menjadi korban perundungan dari geng sekolah.
Foto sensualnya tersebar ke seluruh siswa sekolah.
Kemudian, muncul sosok arwah Kelly yang terus menghantui para pelaku bullying.
Bukan hanya Mutiara Sofya, Gunawan, dan juga Kalina, film ini juga diperankan oleh Givina Lukita Dewi, Baskara Mahendra, Meriam Bellina, Rafael Tan, Khan Teux, Deanda Putri, Abun Sungkar, dan lainnya.
Teman Tidur tayang bersamaan dengan Hari Film Nasional, 30 Maret 2023.
(*)