Grid.ID - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina membongkar rencana pernikahan Amanda Manopo dan Billy Syahputra.
Namun sebelum rencana pernikahan itu terlaksana, Amanda Manopo dan Billy Syahputra justru putus.
Seperti diketahui, Amanda Manopo sempat menjalin hubungan dengan Billy, adik dari mendiang Olga Syahputra.
Kala itu keduanya sempat diisukan akan segera naik pelaminan.
Bukan tanpa alasan, ternyata Amanda Manopo punya keinginan untuk menikah muda.
Lawan main Arya Saloka itu punya keinginan untuk menikah muda tepatnya di usia 21 tahun.
Dalam sebuah tayangan yang diunggah Youtube SCTV, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina membongkar fakta mengejutkan tentang hubungan Billy dan Amanda.
"Pengennya nikah muda? " tanya Nagita Slavina.
"Sebenarnya kalau nikah muda targetnya udah lewat sih, " jawab Amanda Manopo.
"Hah? Target lo berapa?," sambung Nagita Slavina.
"Waktu itu pas 21," tutur Amanda Manopo.
"Berarti pas lagi deket sama si B dong dulu tapi si B mengecewakan kamu kan, si B mengecewakan dia jadi dia pergi, makanya lu si Billy eh si B lo sih, " cetus Raffi Ahmad.
Di usia itu, sang aktris sedang menjalin hubungan dekat atau berpacaran dengan Billy Syahputra.
Namun, keinginan itu tak tercapai karena Amanda Manopo dan Billy Syahputra putus.
"Aku inget dulu pernah kalau nggak salah kita podcast lo bilang waktu itu tuh pernah udah mau serius tapi nggak jadi karena memang belum jodoh," beber Nagita Slavina.
"Belum cocok, " sahut Amanda Manopo.
Pekerjaan Baru Amanda Manopo dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Keluar dari Sinetron Ikatan Cinta dan tinggalkan Arya Saloka, Amanda Manopo terlihat muncul di rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Baca Juga: Amanda Manopo Pilih Tak Umbar Kehidupan Pribadi di Media Sosial
Pemeran Andin tersebut rupanya tengah bergabung dengan Gigi untuk urusan pekerjaan.
Memang setelah memutuskan hengkang dari Ikatan Cinta, Amanda belum terlihat memiliki projek sinetron lain.
Kini mantan kekasih Billy Syahputra itu lebih sering tampil di acara komedi televisi bersama sejumlah selebritis.
Sedang menikmati masa rehat dari kegiatan syuting sinetron, Amanda Manopo justru terlihat muncul di rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Seperti yang terlihat lewat unggahan story yang dibagikan Raffi melalui akun instagram pribadinya Rabu (22/2/2023).
Dalam unggahannya Raffi memerlihatkan momen saat Amanda tengah menyantap hidangan di rumahnya bersama Nagita, Mpok Alpa, dan Marshel Widianto.
"Ada si cantik dan si antik," ucap Raffi.
Tampak Amanda tampil manis mengenakan setelan baju merah muda sambil berbincang - bincang.
Rupanya Amanda datang ke rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina untuk syuting program House of Mama Gigi.
"Amanda makasih ya, harus nonton di House of Mama Gigi," ujar Raffi.
"Sampai ketemu ya A' Ka," jawab Amanda.
Minta Izin Menikah di Usia 18 Tahun
Amanda Manopo pernah diisukan telah 2 kali menikah.
Menanggapi rumor tersebut, ibunda Amanda Manopo akhirnya buka suara.
Henny Agustina Manopo menyebutkan bila rumor tersebut tidak benar.
Namun ia tidak menampik kalau Amanda Manopo pernah meminta izin untuk menikah di usia 18 tahun.
“Sebenarnya di usia 18 tahun itu dia ada berencana untuk menikah, memang dia pernah bilang ‘mi boleh enggak saya nikah muda’ gitu,” kata Henny seperti dikutip Grid.ID dari Kompas.com pada 2021 lalu.
Saat Amanda Manopo mengutarakan keinginannya menikah di usia tersebut, Henny tak mempermasalahkannya.
Baca Juga: Doyan Makan Hingga Habiskan Rp 253 Juta, Amanda Manopo Sebut Sebagai Self Reward
Hal terpenting Amanda bisa mendapatkan pria yang baik.
“Semuanya itu tergantung jodoh, saya bilang yang penting dapat pasangan hidup baik dan tanggung jawab. Tapi berjalannya waktu punya boyfriend lah lagi yang baru,” ucap Henny.
“Berencana, tapi ternyata rencananya dia enggak sesuai dengan rencana Tuhan gitu,” tambah Henny lagi.
(Banjarmasinpost.co.id/Kristin Juli Saputri)
Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul Amanda Manopo Gagal Nikah Muda dengan Billy Syahputra, Asmaranya Diungkit Raffi Ahmad dan Nagita
(*)