Find Us On Social Media :

Pamer Aksi Unboxing Raket Tenis Mewah Rp 20 Jutaan, Syahrini Malah Disebut Netizen Idap Gangguan, Kenapa?

By Mentari Aprelia, Senin, 27 Februari 2023 | 09:57 WIB

Syahrini

Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia

Grid.ID - Syahrini merupakan salah satu artis tanah air yang diketahui sangat menyukai barang-barang mewah.

Meski kini memutuskan untuk vakum dari dunia hiburan untuk mendampingi Reino Barack, Syahrini tetap hobi memamerkan barang-barang dari brand mewah miliknya.

Terutama yang berbentuk tas hingga pakaian yang dikenakan Syahrini.

Namun, baru-baru ini ia menunjukkan barang bermerek yang lain dari biasanya.

Barang tersebut adalah raket tenis yang berasal dari brand Chanel.

Terpantau dari akun Instagram @lambee.pedes, Senin (27/2/2023), Syahrini dalam instastory-nya memamerkan momen unboxing raket tenis baru miliknya.

Ya, Syahrini yang tampil dengan baju olahraga tenis serba putih, tampak cekatan membuka plastik yang membalut gagang raketnya.

Di atas gagang raket yang berwarna hitam tampak logo brand Chanel tercetak dengan jelas.

Baca Juga: Cuek Cium Reino Barack di Pinggir Jalan Raya, Syahrini Ternyata Pakai Kardigan Mentereng Rp 35 Jutaan, Begini Penampakannya

Saat berjalan ke lapangan tenis, Syahrini lagi-lagi memamerkan raket barunya ke arah kamera.

Rupanya raket warna hitam putih ini juga menampakkan logo Chanel di bagian senarnya.

Seperti yang diharapkan dari sebuah brand fashion, meski merupakan alat olahraga, raket tenis ini juga dilengkapi penutup di bagian ujung raketnya berupa kulit tas yang bisa dibuka tutup.

Pasalnya, di bagian pinggirnya terdapat kancing.

Sedangkan di tengahnya ada tali rantai yang bisa digunakan untuk menjinjing raket tersebut.

Tak lupa, Syahrini juga memamerkan kemampuannya saat bermain tenis di lapangan.

Raket tenis ini rupanya dibanderol dengan harga fantastis.

Untuk bisa memilikinya, Syahrini harus menggelontorkan uang sekitar Rp 20,6 juta.

Baca Juga: Circle Pertemanan No Kaleng-kaleng, Syahrini dan Reino Barack Undang Aktor Ternama Jepang Takeru Satoh Dalam Acara Anniversary

Sayangnya, aksi Syahrini pamer raket tenis dari brand Chanel ini justru mendapatkan hujatan dari netizen.

Banyak yang menganggap Syahrini suka pamer hingga meminta istri Reino Barack itu juga melakukan unboxing untuk tas-tas mewahnya yang berasal dari brand-brand terkenal pula, seperti Hermes.

"Sampe ngupas plastiknya aja di videoin," ujar @afrianti_ftrjasmine.

"Tas nya banyak gk pernah unboxing," ungkap @septyaasn.

"Kayanya ada gangguan ni org, pgn sekali diakui kaya sampe raket aja harus pamer. She puts her happiness on material things (dia meletakkan kebahagiaannya pada materi)!," tulis @d.rhin.

"Dari sini dapat d simpulkn barang yg d unboxing tuh fix punya dia nah yg kremes2 (Hermes) tuh gak prnh d unbxng," tutur @thinse_cavely.

(*)