Find Us On Social Media :

Indra Bekti Angkat Kaki dari Rumah, Pihak Aldilla Jelita Singgung Alasan Gugat Cerai, Ada Kaitan dengan Masa Lalu

By Grid., Selasa, 28 Februari 2023 | 12:39 WIB

Pihak Aldilla Jelita ungkap alasan gugat cerai Indra Bekti.

Dalam kesempatan itu, Milano menyebut permasalahan lama dalam rumah tangga keduanya kerap kali terulang.

Pihaknya juga menegaskan bahwa Dilla menggugat cerai bukan karena kondisi kesehatan Bekti.

Lantaran Dilla disebut juga ikut andil dalam membayar biaya suaminya selama dirawat di rumah sakit karena pecah pembuluh darah.

"Tidak ada karena sakit atau pasca-sakit, memang masalahnya sudah lama."

"Bekti ini kan dari awal karier sudah saya jadi kuasa hukumnya dan masalah ini berulang terus," tutur Milano Lubis.

Terlebih lagi, Milano juga membantah terkait adanya orang ketiga yang menjadi penyebab pisah.

"Nggak ada orang ketiga, nggak ada masalah ekonomi. Bekti waktu sakit Dilla juga keluar uang, bukan pakai dana sumbangan aja," beber Milano.

"Ada tabungan Dilla juga dipakai, masalah cicilan juga Dilla yang cover, bukan masalah ekonomi," tegasnya.

Seminggu Pisah Rumah

Dila dan Bekti ternyata sudah satu minggu pisah rumah, hingga kini mendaftarkan gugatan cerai ke pengadilan.

Menurut Milano, Indra Bekti lah yang ternyata memutuskan untuk keluar dari rumah.

Baca Juga: Bak Tersambar Gledek Digugat Cerai Aldilla Jelita Mendadak tanpa Babibu, Indra Bekti Ungkap Perasaannya, Pengin Tetap Pertahankan?

"Sudah pisah rumah satu minggu."

"Pihak yang keluar Bekti," ungkap Milano.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Aldila Jelita Siap Dihujat setelah Gugat Cerai Indra Bekti, Kuasa Hukum Singgung Ada Masalah Lama

(*)