Find Us On Social Media :

Perjalanan Cinta Indra Bekti yang Berakhir Kandas, Kecantol Aldilla Jelita di Bandara Malaysia hingga Sempat Diuji Soal Anak

By Grid., Rabu, 1 Maret 2023 | 06:10 WIB

Simak perjalanan cinta Indra Bekti dan Aldilla Jelita yang berakhir cerai.

Grid.ID - Simak perjalanan cinta Indra Bekti dan Aldilla Jelita yang harus berakhir kandas.

Seperti diketahui, kabar heboh datang dari Aldilla Jelita yang menggugat cerai Indra Bekti.

Gugatan cerai Aldilla Jelita terhadap Indra Bekti tentu menghebohkan khalayak publik.

Padahal, sang artis baru saja menjalani serangkaian proses pengobatan karena pecah pembuluh darah di bagian otak.

Jauh sebelum sakit tersebut diderita oleh Indra Bekti, rumah tangga pasangan ini cukup jauh dari gosip miring.

Diketahui, hubungan asmara Indra Bekti dan Aldilla Jelita bermula saat mereka bertemu di Kuala Lumpur, Malaysia pada 2007 silam.

Kala itu, Indra Bekti sedang transit di bandara dari Bangkok menuju Jakarta.

Kemudian ada sosok wanita berkerudung bernama Aldilla Jelita yang berhasil menarik perhatiannya.

Saat itu, Aldilla Jelita tengah menimba ilmu di negara tetangga.

Irfan Hakim yang ikut bersama Bekti langsung berusaha mendapatkan nomor telepon Aldilla Jelita.

Tak disangka, jika banyak orang meragukan cinta pandangan pertama atau kekuatan cinta pandangan pertama.

Baca Juga: Kadung Koar-koar, Gugatan Cerai Aldila Jelita terhadap Indra Bekti Ternyata Belum Terdaftar di PA Jaksel!