Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Kabar penemuan dua jasad di sebuah rumah kontrakan di Bekasi pada Senin (27/2/2023), memang sangat menggemparkan masyarakat.
Pasalnya, kedua jasad tersebut ditemukan dalam kondisi bertumpuk dan dicor semen.
Kedua korban tersebut adalah Y (48) dan H (45) yang merupakan warga Cakung, Jakarta Timur.
Salah satu sahabat dari korban Y, Anang, menyebutkan bahwa Y merupakan sosok yang sangat baik dan tidak pernah punya masalah.
“Baik sekali. Selama kita kenal jaman kuliah dulu sampai sekarang, puluhan tahun ya. Baik sekali orangnya, nggak pernah (ada) masalah-masalah,” kata Anang kepada awak media setelah prosesi pemakaman Y di TPU Malaka, Jakarta Timur, Rabu (1/3/2023).
Anang menyebutkan bahwa kawan-kawan Y sangat terkejut ketika mendengar tragedi yang menimpa Y.
“Kita juga nggak habis pikir. Nggak menyangka loh. Sedih, kaget, kawan-kawan shock,” timpal Anang.
Sementara itu, Kamid, paman dari Y menyebutkan bahwa Y adalah sosok yang sayang dan peduli dengan keluarga.
Y kerap bertanya soal kabar sanak saudara untuk memastikan bahwa keluarganya selalu dalam keadaan sehat.
Karena itu, seluruh anggota keluarga besar sangat merasa kehilangan atas tewasnya Y dengan sangat mengenaskan.
Baca Juga: Wanita Korban Pembunuhan yang Dicor di Bekasi Dimakamkan Satu Liang Lahat dengan Sang Ayah