Mengejutkannya, Meyden mengaku suka Puan dan Maharani lantaran dinilai kiyowo (dalam bahasa Korea berarti lucu/imut).
"Karena kiyowo dan cantik wow," balas Meyden.
Mendengar hal itu, Kaesang langsung kelabakan dan ketar-ketir.
"Mas Kaesang mengapa mempertanyakan, bu Puan dan bu Mega kan sosok yang luar biasa kenapa dipertanyakan" ujar Rigen.
Merasa terpojok, Kaesang langsung lontarkan kata-kata mengejutkan.
Bahkan, ia menyinggung soal politik dan jabatan.
"Jatah saya wali kota gagal nih," ujarnya.
Sontak, para kru hingga host lain ngakak tak karuan.
Netizen pun ikut terhibur dengan candaan Kaesang.
Bahkan, banyak yang meminta agar Kaesang menjadi pelawak ketimbang politisi.
"Kaesang jadi pelawak aja deh," tulis akun @ifa***.
"Agak lain anal presiden yang satu ini jadi pelawak ajalah mas, jatah walkot kan udah banyak diambil apa pelawak juga," tambah akun @tiar***.
"Kaesang lebih lucu ngelawak aja daripada jadi wali kota," timpal akun @her***.
(*)