Find Us On Social Media :

Heboh King Kobra Sembunyi di Dapur Rumah Warga Aceh, Begini Tanda Sarang Ular yang Perlu Diwaspadai

By Grid., Minggu, 5 Maret 2023 | 15:32 WIB

Personel BPBD Aceh Besar mengevakuasi ular jenis King Cobra di Gampong Baroh Blangme, Kecamatan Lhoong, Aceh Besar saat magrib, Kamis (2/3/2023).

Dikatakan Ridwan, Haris sendiri salah satu personel BPBD Aceh Besar yang sudah dikenal mempunyai kemampuan menjinakkan binatang reptil yang berbahaya.

Pada proses evakuasi itu, ia tersebut didampingi oleh empat personel damkar Pos Lhoong langsung menuju ke lokasi kejadian untuk melakukan penanganan.

"Setiba di lokasi kejadian, petugas langsung mengamati posisi ular yang berada di bawah kolom dapur," ujarnya.

Haris yang sudah piawai dalam melakukan penangkapan, butuh waktu untuk menangkap dan menjinakkan ular tersebut menggunakan stick ular.

Evakuasi baru selesai sekitar pukul 20.02 WIB, ular tersebut akhirnya berhasil ditangkap."Saat ini ular tersebut dilepasliarkan kembali ke alam habitat nya," pungkasnya.

Tanda-tanda Sarang Ular di Rumah

Melansir dari laman Kompas.com, lokasi ular senang bersarang di rumah antara lain:1. Di bawah perabotan2. Tempat mencuci pakaian3. Peralatan dapur4. Kamar Mandi5. Loteng6. Lemari7. Kamar Tidur8. Taman atau Halaman

Ular biasanya memasuki rumah untuk mencari kehangatan dan perlindungan.

Idealnya, ular juga masuk rumah karena menyukai kondisi tertentu seperti kondisi yang lembap, berantakan,dan tempat gelap.

Oleh karenanya tempat-tempat tersebut di atas perlu untuk sering dibersihkan.

Baca Juga: Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, Panji Petualang Berduka, Sosok yang Dikenalnya Meninggal Akibat Digigit King Kobra, sang Pawang Ular Kirim Pesan Haru!

Artikel ini telah tayang di laman TribunAceh dengan judul: Lagi Asyik Memasak, Warga Aceh Besar Panik Dapati Ular King Cobra Sembunyi di Dapur (*)