Find Us On Social Media :

Hoobastank Akhiri Everblast Festival 2023 dengan Aksi Panggung Meriah

By Ulfa Lutfia Hidayati, Senin, 6 Maret 2023 | 11:17 WIB

Penampilan Hoobastank di Everblast Festival 2023 di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta, Minggu (5/3/2023). Grid.ID/Ulfa Lutfia Penampilan Hoobastank di Everblast Festival 2023 di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta, Minggu (5/3/2023).

Laporan wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia

Grid.ID - Kemeriahan Everblast Festival 2023 ditutup dengan penampilan Hoobastank.

Grup musik asal Amerika Serikat itu memang menjadi line up penutup Everblast Festival 2023 hari kedua, di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta, Minggu (5/3/2023).

Dibuka dengan lagu "Same Direction", Hoobastank membawakan sederet lagu hits andalannya.

Di tengah penampilannya, Doug Robb vokalis Hoobastank sempat memuji antuisasme penonton.

"Kalian penonton terindah, apakah kalian semua happy?" ujar Doug.

Jarang punya kesempatan manggung di Indonesia, Doug mengaku senang bisa tampil di festival musik bertema era tahun 2000-an itu.

"Kami jarang banget dapet kesempatan manggung di Indonesia. Jadi untuk malam ini gue mau kalian semua senang-senang di sini," kata Doug.

Puncak penampilan Hoobastank tiba saat band yang terbentuk sejak tahun 1994 itu menyanyikan lagu The Reason.

Lagu ini memang jadi single paling hits Hoobastank.

Penonton pun dengan semangat menyanyikan tiap lirik lagu sendu tersebut.

Baca Juga: Red Jumpsuit Apparatus Cover Lagu Blink 182 di Panggung Everblast Festival 2023

Menariknya, usai lagu selesai, Doug mempersilahkan penonton untuk pulang.

"Buat kalian yang ke sini buat nyanyi The Reason, sampai jumpa lagi. Hati-hati di jalan," canda Doug.

"Gue gak masalah, tapi merekalah yang bakalan nyesel," sambung Doug sebelum akhirnya menutup penampilan dengan lagu Crawling in The Dark.

(*)