Grid.ID - Erina Gudono yang berhasil menaklukan hati Kaesang Pangarep memang begitu menyita perhatian publik.
Bukan cuma karena wajah cantiknya, tapi juga prestasi serta latar belakang keluarganya yang tidak main-main.
Sebagai anak ketiga dari dua bersaudara, Erina Gudono memiliki 2 kakak dan seorang adik.
Menariknya, kedua kakak Erina belum menikah.
Jadi saat dipinang Kaesang Pangarep, Erina melangkahi kedua kakaknya untuk menikah lebih dulu.
Diketahui, Erina Gudono melangkahi dua kakaknya yang belum menikah, yakni Allen Gudono dan Nadya Sofia Gudono.
Kini, sosok Allen Gudono dan Nadya Sofia Gudono jadi sorotan publik.
Siapakah sosok Allen Gudono dan Nadya Sofia Gudono?
Dikutip dalam TribunJatim, Erina Gudono merupakan anak ketiga dari empat bersaudara.
Erina memiliki dua orang kakak terbilang berprestasi.
Kakak pertamanya adalah Allen Adam Rinaldy Gudono.