Find Us On Social Media :

Kunci Jawaban Materi Kelas 5 SD Tema 1, Kenapa Siput Berjalan Sangat Lamban?

By Mia Della Vita, Selasa, 14 Maret 2023 | 13:39 WIB

Mari belajar bersama melalui kunci jawaban materi kelas 5 SD tema 1 berikut.

Mereka membuat gerakan berombak dengan kaki otot mereka untuk bergerak maju.

Pergerakan mereka dibantu kelenjar besar yang disebut kelenjar pedal mukus atau kelenjar suprapedal yang terletak di dalam ujung depan kaki otot.

Kelenjar ini menghasilkan banyak lendir yang akan keluar sebelum siput bergerak.

Lendir siput berupa cairan gel yang kental dan lengket.

Lendir bisa bisa berfungsi sebagai pelumas yang akan membantu siput berjalan.

Cairan ini juga membantu siput menempel di permukaan apa pun saat otot kaki beristirahat.

Itu juga sangat berguna saat siput memanjat permukaan vertikal atau bahkan berjalan terbalik.

Mengutip Wonderpolis, masih banyak lagi fungsi lendir bagi siput, yakni melindungi kulit siput dari lingkungan berbahaya seperti benda tajam, bakteri, dan sinar ultraviolet.

Di air, keong mampu berenang karena cangkang mereka. Ini membantu mereka mengapung.

Selain tidak memiliki kaki sebenarnya, siput juga memiliki cangkang besar.

Cangkang tersebut lebih besar dibanding tubuhnya yang kecil bahkan menyumbang sekitar 30 persen dari berat tubuh mereka.

Baca Juga: Kunci Jawaban Materi Kelas 3 SD, Kenapa Kita Menangis Saat Mengiris Bawang?