Find Us On Social Media :

Awalnya Berat, Ari Wibowo Kini Ketagihan Lakukan Intermittent Fasting, Efeknya Luar Biasa!

By Ragillita Desyaningrum, Rabu, 15 Maret 2023 | 17:17 WIB

Ari Wibowo dalam acara konferensi pers Anlene ‘Usia Bukan Halangan’ di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (15/3/2023).

Contohnya adalah dengan menghindari atau tidak terlalu banyak mengonsumsi makanan yang terlalu berlemak.

“Sebetulnya bebas aja (makanannya). Tapi tentunya akan lebih efisien kalau makanannya tetep kita jaga. Jangan terlalu berlemak banget,” pungkas Ari.

Setelah rutin melakukan intermittent fasting, adik kandung Ira Wibowo ini mengaku merasa lebih sehat dan bugar.

Massa lemak di tubuhnya berkurang, sehingga berat badannya juga ikut turun.

Menurut Ari, intermittent fasting adalah salah satu metode defisit kalori yang sangat sesuai untuknya.

“Kalau kita mau diet turun berat badan udah pasti cuma satu cara, kalori defisit doang. Jadi bagaimana kita membakar lebih banyak dari yang kita masukkan,” tutupnya.

Baca Juga: Ari Wibowo Sharing Soal Tampil Awet Muda, Begini Rahasianya

 

(*)