Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Kini dikaruniai dua anak, Tasya Kamila sempat tak menduga bahwa proses menyusui akan terasa sulit.
Semula, mantan penyanyi cilik itu menduga bahwa proses menyusui bakal berjalan lancar.
Namun kenyataan berkata lain, Tasya Kamila akhirnya sadar bahwa menyusui bukan sekadar mengandalkan insting.
"Aku kira awalnya nyusuin itu intuitif aja loh, insting aja. Nggak," kata Tasya saat mengisi talkshow di mall kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (18/3/2023).
Bahkan, lanjut Tasya, proses menyusui menjadi salah satu tantangan terberat di dalam hidupnya.
"Menyusui itu benar-benar harus dipelajari dan it's one of the hardest thing to do in life," ujarnya.
"Ya namanya bayinya juga baru belajar untuk nyusu, aku pun baru belajar menyusui," terang Tasya.
"Mungkin bunda yang udah pernah menyusui tahu beratnya menyusui itu," tambahnya.
Meski begitu, Tasya bersyukur lantaran mampu melewati kesulitan dalam proses menyusui anak pertamanya, Arrasya.
Kini, istri Randi Bachtiar itu pun bertekad untuk menyusui anak keduanya, Shafanina, sampai umur 2 tahun
"Alhamdulillah tapi kalo dijalankan, kita mau terus berusaha, Alhamdulillah Arrasya sampai 2 tahun bisa."