Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID - Tinggal menghitung hari, semua umat Muslim akan memasuki bulan Ramadan 2023.
Pada bulan Ramadan, kita dianjurkan untuk melakukan banyak kegiatan positif, di antaranya membaca doa setiap hari.
Ada doa yang bisa kita baca sejak hari pertama puasa sampai hari terakhir.
Dilansir Grid.ID dari Tribunnews Bogor, berikut doa hari pertama puasa.
اَللَّهُمَّ اجْعَلْ صِيَامِي فِيْهِ صِيَامَ الصَّائِمِيْنَ، وَقِيَامِي فِيْهِ قِيَامَ الْقَائِمِيْنَ، وَنَبِّهْنِي فِيْهِ عَنْ نَوْمَةِ الْغَافِلِيْنَ، وَهَبْ لِي جُرْمِي فِيْهِ يَا اِلَهَ الْعَالَمِيْنَ، وَاعْفُ عَنِّي يَا عَافِياً عَنْ الْمُجْرِمِيْنَ
Allâhummaj’al shiyâmî fîhi shiyâmash shâimîn, wa qiyâmî fîhi qiyâmal qâimîn, wa nabbihnî fîhi ‘an nawmatil ghâfilîn, wa hablî jurmî fîhi yâ Ilâhal ‘âlamîn, wa’fu ‘annî yâ ‘âfiyan ‘anil mujrimîn.
Artinya: Ya Allah, jadikan puasaku di bulan ini sebagai puasa orang-orang yang berpuasa sebenarnya, shalat malamku di dalamnya sebagai orang yang shalat malam sebenarnya, bangunkan daku di dalamnya dari tidurnya orang-orang yang lalai. Bebaskan aku dari dosa-dosaku wahai Tuhan semesta alam. Maafkan aku wahai Yang Memberi ampunan kepada orang-orang yang berbuat dosa.
Kemudian, ini doa versi lain yang bisa dibaca umat Islam di awal bulan Ramadan.
Baca Juga: Ramadan 2023: Ini 3 Perilaku yang Tanpa Disadari Dapat Membatalkan Pahala Puasa, Naudzubillah!
Doa ini kerap dibaca oleh Nabi Muhammad SAW saat di awal bulan Ramadan.
اللَّهُمَّ سَلِّمْنِيْ لِرَمَضَانَ وَسَلِّمْ رَمَضَانَ لِيْ وَسَلِّمْهُ مِنِّيْ
Allāhumma sallimnī li Ramadhāna, wa sallim Ramadhāna lī, wa sallimhu minnī.
Artinya: "Ya Allah, selamatkanlah aku (dari penyakit dan uzur lain) demi (ibadah) Bulan Ramadan, selamatkanlah (penampakan hilal) Ramadan untukku, dan selamatkanlah aku (dari maksiat) di Bulan Ramadan."
Mengenai hari pertama puasa atau penetapan 1 Ramadan, Muhammadiyah telah menetapkan 1 Ramadhan 1444 Hijriah jatuh pada Kamis (23/3/2023).
Mengutip Kompas.com, hal tersebut berdasarkan hasil hisab hakiki wujudul hilal.
Sementara itu, Nahdlatul Ulama (NU) atau Kementerian Agama (Kemenag), hingga saat ini belum mengeluarkan keputusan mengenai awal Ramadan 2023.
Dalam menentukan awal Ramadan, pemerintah akan melakukan pengamatan hilal di 123 titik di seluruh Indonesia.
Pengamatan hilal ini akan dilakukan pada tanggal Rabu (22/3/2023) atau bertepatan dengan 29 Syakban.
(*)