Bersama tim RANS Entertainment, Mimi Bayuh terlihat jalan-jalan ke Korea hingga London bersama Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
3. Perkiraan Umur
Belum diketahui pasti berapa umur Mimi Bayuh, namun diduga usianya lebih tua atau sepantaran dengan Raffi Ahmad.
Hal ini bisa dilihat dari postingan di Instagram-nya pada 17 Februari 2016.
Dalam unggahan itu, Mimi Bayuh mengucapkan selamat ulang tahun kepada bosnya Raffi Ahmad tanpa memanggil "Aa" sebutan yang biasa disematkan para pegawai Raffi.
Mimi Bayuh terlihat langsung memanggil Raffi Ahmad dengan sebutan nama.
'Hbd afi #bday #raffiahmad' tulis @mimibayuh.
Sebagai informasi usia Raffi Ahmad kala itu menginjak 35 tahun.
4. Pendidikan
Berdasarkan informasi dari linkedin, Mimi Bayuh merupakan lulusan Universitas Trisakti, Jakarta dengan gelar sarjana Ekonomi tahun 2005-2010.