Find Us On Social Media :

Chef Renatta Bongkar Kriteria Pasangan Idaman, Tak Masalah Gaji Suami Lebih Kecil Asal Bisa Masak

By Grid., Rabu, 22 Maret 2023 | 11:01 WIB

Chef Renatta

Grid.ID - Chef Renatta Moeloek mengungkapkan kriteria pasangan idamannya.

Gaji urutan ke sekian, Chef Renatta Moeloek mengaku bila pasangannya harus bisa masak.

Ia bahkan tak masalah bila gaji suaminya lebih kecil, asalkan bisa masak.

Juri MasterChef Indonesia itu membongkar kriteria pasangan idamannya saat jadi bintang tamu di vlog Youtube Boy William.

Wanita kelahiran 17 Maret 1994 ini mengatakan pria yang nanti jadi kekasihnya harus bisa masak.

Namun tak sekadar masak, Renatta Moeloek juga mengidamkan pria dengan postur tubuh seperti ini.

Awalnya, Boy bertanya soal tipe lelaki idaman sang celebrity chef.

"Lu nanti ya kalau punya cowo dia harus bisa masak gak ?" kata Boy William.

"Bisalah, harus," kata Renatta Moeloek.

Baca Juga: Dikenal Sebagai Chef Kenamaan Tanah Air, Renatta Moeloek Ungkap Peran Penting sang Kakek dalam Kariernya di Dunia Memasak

Pasalnya menurut Renatta Moeloek, masak merupakan indikator bisa hidup mandiri.

"Soalnya menurut gua masak itu sama kaya, maksudnya dia gak perlu jago masak yang kaya makanan teknik apa tapi at least harus bisa

jangan sampai dia kalau sendirian gak bisa masak sama skelai,

harus bisa hidup mandiri, masak kan part of hidup mandiri," kata Chef Renatta.

"Tapi cowok kalau bisa masak lu makin luluh gak ?" tanya Boy William.

Renatta Moeloek justru mengaku tak ada spesifik tipe pria yang diidamkan.

"Gua gak punya tipe cowok sih, tipe cowok gua cuma satu," kata Renatta Moeloek.

"Apaan ?" kata Boy William.

"Yang cocok," kata Chef Renatta.

Baca Juga: Namanya Moncer sebagai Chef Cantik Dambaan Kaum Adam, Renatta Moeloek Mendadak Singgung tentang 'Istri Berbakti' hingga Nyinyiran Orang soal Fitrah Wanita

"Dia cocok nih yah, obrolan nyambung, bisa masak, tapi pendeknya segini nih sepundak," kata Boy William.

"We cans be best friend," kata chef Renatta Moeloek.

Tak Masalah Kalau Gaji Suami Lebih Kecil

Sebagai wanita yang punya karier sukses, Chef Renatta Moeloek ternyata tidak mau ambil pusing bila dapat suami yang gajinya lebih kecil.

Dilansir dari Kompas.com (21/3/2023) Chef Renatta tak mempersoalkan jika seorang suami memiliki penghasilan yang lebih kecil dari istri.

Menurut pandangan Chef Renatta Moeloek jika pendapatan suami lebih kecil dari istri merupakan hal yang biasa-biasa saja.

Menurutnya, gaji suami lebih kecil dari sang istri bukan patokan buruknya rumah tangga.

“Menurut saya tidak masalah sama sekali, rumah tangga itu kan diurus bukan hanya dengan uang,” ucap Chef Renatta.

Chef Renatta Moeloek menuturkan jika dirinya kebetulan juga memiliki teman yang kondisinya gaji istri lebih besar ketimbang suami.

Baca Juga: Beri Tips Keluarga Harmonis, Chef Renatta Moeloek Bahas Soal Jika Gaji Suami Lebih Kecil dari Istri, Gak Jadi Masalah?

Melihat persoalan yang dialami temannya itu Chef Renatta Moeloek kini mendapatkan pelajaran yang berharga.

Chef Renatta Moeloek mengungkapkan jika temannya kini tengah bahagia meski dengan kondisi penghasilan suami lebih kecil daripada istri.

Tak lupa juga Chef Renatta Moeloek memberikan tips agar keluarga tetap harmonis meski kondisinya gaji suami lebih kecil.

Chef Renatta Moeloek mengatakan jika kunci dari keberhasilan dalam rumah tangga tergantung bagaimana suami dan istri bisa berbagi peran.

“Jadi memang suaminya ini yang bisa management skill sangat bagus, dia bisa manajemen rumah tangganya, ngurusin anak-anak,"

"Dia bisa jadi stay home dad. Dan sampai sekarang enggak ada masalah, mereka bahagia-bahagia aja,” ucap Chef Renatta.

Jika ada masalah di tengah kondisi gaji suami lebih kecil biasanya karena pria terbebani dengan realita yang ada.

Menurut Chef Renatta Moeloek psikis seorang pria biasanya akan merasa terganggu.

Apalagi masyarakat sudah menganggap jika suami harus menanggung semua kebutuhan.

Baca Juga: Paket Komplit! Jawaban Bijak Chef Renatta Saat Bahas Istri Punya Penghasilan Lebih Tinggi dari Suami Panen Pujian, Begini Katanya

“Yang akan menjadi masalah kalau laki-laki ini mungkin egonya lumayan tinggi"

"dan dia tidak happy kalau penghasilannya lebih rendah dari istrinya dan dia jadi stres sendiri"

"dan itu jadi masalah ke rumah tangganya,” tutur Chef Renatta.

Perasaan negatif yang timbul dari suami tentu bakal mempengaruhi kondisi keharmonisan rumah tangga.

“If both of them can take it easy (jika keduanya bisa tenang) ya enggak masalah,” tutup Chef Renatta.

Bagaimana menurutmu? 

(TribunnewsMaker.com/Candra)

Artikel ini telah tayang di TribunNewsmaker.com dengan judul Anggap Uang Kurang Penting, Chef Renatta Moeloek Tak Masalah Jika Gaji Suami Lebih Kecil dari Istri

(*)