Laporan Wartawan Grid.ID, Virgilery Levana
Grid.ID - Model Patricia Gouw baru saja terkena tipu setelah membeli rumah dari Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Indosurya hingga alami kerugian sebesar Rp 2M.
Melihat hal ini, Patricia berharap jika tersangka dari kasus penipuan ini untuk dimiskinkan bahkan hingga keluarga tersangka juga harus dimiskinkan.
"Harapannya sih untuk tersangka nya dimiskinkan ya jadi kayak satu keluarga dimiskinkan," ujar Patricia Gouw di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (21/3/2023).
Salah satu contoh kasus yang Patricia ambil adalah kasus Indra Kenz di mana kasus penipuan nya diusut tuntas hingga ke keluarga kekasih Indra Kenz.
"Maksudnya kan itu perbedaannya jauh banget ini kayak masalah Indra kens bener-bener diusut nya sampai keluarga nya, sampai pasangan dan keluarga-keluarga nya diusut kan," ungkapnya.
Untuk itu Patricia ingin jika tersangka dari KSP Indosurya bisa diperiksa hingga ke bawahan-bawahannya dan uang miliknya disalurkan hingga ke mana.
"Kalau yang dia ini tuh cuma dia aja gitu kan maksudnya bisa dong lu cek bawahan-bawahan nya dia, terus udah gitu juga ke mana, terus dipindahkan nama ke siapa,"
"Terus keluarga-keluarga nya, atau istri-istrinya dan anak anaknya itu ga diekspos sama sekali dan beda banget cara mereka untuk mencari gitu," jelas Patricia.
Oleh karena itu, Patricia melihat ketidakadilan terhadap kasusnya ini yang di mana dirinya ingin kerugian uang yang dirasakan nya bisa dikembalikan.
"Ya merasa bener-bener tidak adil sih. Pengennya sih dibalikin duitnya walaupun aku tau banget itu akan susah sekali tapi at least kita ada keadilan aja sih," tutur Patricia.
(*)