Find Us On Social Media :

Segudang Khasiat Konsumsi Buah Kurma Bagi Tubuh Saat Menjalani Puasa

By Dianita Anggraeni, Rabu, 22 Maret 2023 | 17:11 WIB

Ilustrasi Buah Kurma

Grid.ID - Buah kurma diyakini memiliki khasiat yang sangat baik bagi kesehatan sejak dahulu kala. 

Dari sisi medis secara umum, khasiat buah kurma sangat baik untuk kesehatan karena kaya akan nutrisi, dan dapat melancarkan pencernaan sehingga baik untuk dikonsumsi pada saat menjalani puasa

Sekretaris Jendral Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) Dr. Ulul Albab Sp.OG memberikan penjelasan terkait khasiat kurma.

Baca Juga: Kena Tipu hingga Rp 2 M, Patricia Gouw Minta Tersangka Penipuan Indosurya Dimiskinkan hingga Kekeluarganya!

"Secara medis buah kurma memang memiliki banyak khasiat bagi tubuh salah satunya sebagai nutrisi pelengkap saat berpuasa, kandungan yang dimiliki buah kurma dapat menambah energi dan stamina ketika dimakan saat sahur, selain itu kurma memiliki kandungan karbohidrat yang tinggi sehingga apabila dikonsumsi saat berbuka dapat membantu mengembalikan karbohidrat yang hilang saat berpuasa,” ungkapnya.

Ustadz Erick Yusuf Ihaqi menjelaskan pula bahwa, edukasi mengenai khasiat buah kurma penting untuk dipahami oleh umat muslim.

Memakan buah kurma dalam jumlah ganjil saat berbuka puasa merupakan salah satu sunnah yang dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW. 

Baca Juga: Sambut Ramadan 2023, Baim Wong Targetkan Khatam Alquran, Akui Menyesal Jarang Baca Kitab Suci Gegara Hal Ini

Selain itu, ada hadits yang memberikan perumpamaan jadilah mukmin yang seperti pohon kurma, karena pohon kurma dikenal memberikan banyak kebaikan baik dari buahnya, batang pohonnya, daunnya hingga dahannya.

Sehingga perumpamaan ini memberikan pesan bahwa seorang muslim, seharusnya bisa seperti pohon kurma yang selalu memberikan manfaat kebaikan bagi orang lain dan lingkungannya.

(*)