Find Us On Social Media :

Masya Allah.. Begini Cara Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar Beri Hadiah Berpuasa untuk Anak

By Annisa Dienfitri, Minggu, 26 Maret 2023 | 07:17 WIB

Teuku Wisnu saat ditemui usai Kajian Ramadan di Masjid Istiqlal, Sabtu (25/3/2023).

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri

Grid.ID - Ajarkan anak berpuasa di bulan Ramadan, Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar beri hadiah untuk buah hati mereka, Adam dan Hawwa.

Ditemui usai Kajian Ramadan di Masjid Istiqlal, Sabtu (25/3/2023), Teuku Wisnu ungkap ikhtiar bersama Shireen Sungkar dalam mengajarkan anak berpuasa.

Teuku Wisnu tak memungkiri bahwa mengajarkan anak berpuasa membutuhkan ilmu dan stok kesabaran tanpa batas.

Di samping itu, sebagai orang tua, Wisnu dan Shireen pun selalu berdoa agar ikhtiar mereka sejalan dengan kehendak Allah SWT.

"Alhamdulillah saya sama Shireen sebagai orang tua tuh kita bisa banyak mengambil hikmah dan pelajaran bagaimana mendidik anak-anak," ujarnya.

"Ya memang butuh kesabaran, butuh telaten, butuh ilmu, tapi yang paling penting itu taufiq dari Allah sih," tutur Wisnu.

Sebagai penambah semangat berpuasa, pasangan yang menikah 17 November 2013 itu memberikan hadiah untuk Adam dan Hawwa.

"Reward memang ada, beberapa. Ya namanya anak kecil pasti suka, 'Abi kita dapet apa?'.

"Tapi memang selain reward berupa kita bilang mainan lah misalkan, tapi juga ada semacam kita kasih pujian untuk anak kita," ujarnya.

Meski begitu, Wisnu senantiasa memberi pengertian bahwa hadiah terbesar kelak didapatkan Adam dan Hawwa justru bukan dari kedua orang tuanya.

Baca Juga: REMPONG, Begini Kelakuan Irwansyah dan Teuku Wisnu Saat Disuruh Istri Jualan Skincare di TikTok, Endingnya Bikin Ngakak

"Harus kita sampaikan juga bahwa, 'kalau kita berpuasa hadiah paling besar itu hadiah dari Allah loh', itu harus disampaikan terus," tuturnya.

"Itu juga arahan dari guru-guru kita, ustaz, biar anak kita belajar dari kecil bahwa apa yang kita lakukan itu hadiah paling besar itu dari Allah."

"Walaupun ada juga hadiah dari orang tua," tutup Wisnu.

(*)