Stylo.ID - Diet tetap sukses saat puasa dengan pilihan jenis makanan dan minuman yang tepat saat sahur dan berbuka. Simak yuk sobat Grid!
Seperti yang kita tahu sebagian orang tetap bisa menjalankan program diet saat puasa.
Namun sebaiknya menu makan sahur juga memiliki komposisi yang lengkap dengan porsi yang dikurangi.
Yup! Prosi yang kalian makan sebaiknya mengandung karbohidrat, protein, sayuran, buah-buahan, dan tentunya air putih.
Eitss...ada satu hal yang lebih penting lagi nih!
Seorang dokter gizi dr Juwalita Surapsari, SpGK mengatakan jika jangan terjebak dengan slogan 'berbuka dengan yang manis'.
“Tapi saat berbuka puasa, jangan terjebak dengan slogan ‘berbuka dengan yang manis’. Karena makanan atau minuman manis tidak selalu berarti mengandung gula pasir atau sirup yang tinggi. Kita bisa memilih gula alami dari potongan buah misalnya,” papar Juwalita.
Maka supaya tetap bisa tampil sehat bugar ketika hari raya tiba, berikut ini adalah pilihan menu makanan dan minuman sahur dan buka puasa untuk kalian yang sedang diet saat puasa.
Baca Juga: Doa Hari ke-5 Puasa Ramadan Senin 27 Maret 2023, Lengkap dengan Arti dan Arab Latin
1. Makanan berserat dan berprotein untuk sahur dan berbuka
Kalian bisa merasa kenyang sepanjang hari tanpa kelaparan selama puasa apabila memilih menu sahur dan buka puasa yang kaya akan serat dan protein.
Makanan tinggi serat dan protein juga membantu menekan nafsu makan sehingga ketika waktunya makan malam setelah berbuka puasa, kamu tidak kalap dan malah kebanyakan makan.
Maka sebaikmyua kalian minum sir putih dan makan kurma secukupnya.
Keduanya merupakan salah satu komposisi yang tepat untuk berbuka puasa.
Seperti yang diketahui, kurma tak hanya mengandung gula alami, tapi juga kaya akan serat serta protein.
2. Makanan dengan karbohidrat kompleks untuk sahur dan berbuka
Biasanya makanan ataupun minuman yang serba manis dipilih sebagai menu buka puasa bagi sebagian besar orang.
Tapi jangan terlena sampai kebanyakan ya, sobat Grid!
Diet akan gagal karena terlalu banyak makanan dan minuman manis justru akan disimpan sebagai lemak oleh tubuh.
Maka, lebih baik pilih makanan dengan karbohidrat kompleks untuk menambah energi, misalnya dari buah, sayur, dan nasi merah.
3. Minum air putih untuk sahur dan berbuka
Sebuah penelitian dalam Journal of Clinical Endocrinology and Metabolism mengungkapkan bahwa minum air putih bisa meningkatkan metabolisme tubuh sampai 30 persen lho!
Maka semakin cepat metabolisme tubuh bekerja, semakin banyak lemak dan kalori yang dibakar.
4. Makanan dengan kandungan lemak tak jenuh untuk sahur dan berbuka
Hindari makanan yang digoreng, karena mengandung lemak jenuh yang justru membuat tubuhnmenjadi gemuk.
Maka demi memenuhi kebutuhan nutrisi saat puasa, ganti dengan lemak tak jenuh.
Diketahui lemak tak jenuh lebih baik untuk kesehatan karena tidak meningkatkan kadar kolesterol.
Kamu bisa mendapatkan asupan lemak tak jenuh dari kacang-kacangan, alpukat, dan ikan. (*)
Baca Juga: Ramadan 2023: Ini 8 Perkara yang Jika Dilakukan Otomatis Membatalkan Ibadah Puasa