Grid.ID - WhatsApp merupakan aplikasi berbagi pesan atau chatting yang populer.
Untuk menggunakan aplikasi WhatsApp, pengguna harus terhubung dengan internet.
Tapi jangan sedih karena sekarang ada cara kirim chat WA tanpa kuota hanya dengan memanfaatkan fitur yang disediakan WhatsApp.
Melansir IndiaTimes, fitur kirim chat WA tanpa kuota ini bernama proxy.
Lewat fitur ini, pengguna bisa tetap mengirim dan menerima pesan meski tidak konek dengan internet.
"Meskipun jika penutupan (akses internet) ini berlanjut, kami berharap solusi ini membantu orang di mana pun ada kebutuhan untuk komunikasi yang aman dan andal," kata WhatsApp dikutip dari IndiaTimes, Jumat (6/1/2023).
Bagaimana dengan keamanan proxy WhatsApp?
WhatsApp mengatakan bahwa meskipun pengguna terhubung melalui proxy, mereka tetap menjunjung "privasi dan keamanan tingkat tinggi" dan "pesan pribadi pengguna akan tetap dilindungi oleh enkripsi end-to-end."
Namun aplikasi milik Meta ini menyebut bahwa penggunaan proxy pihak ketiga akan membagikan alamat IP pengguna dengan penyedia proxy karena proxy pihak ketiga tidak disediakan oleh WhatsApp.
Baca Juga: Cara Kirim Chat WhatsApp Tanpa Diketik, Praktis Kalau Pakai Trik ini!
Proxy WhatsApp ini diluncurkan untuk pengguna di seluruh dunia baik di Android maupun iPhone.
Cara kirim pesan WhatsApp tanpa internet