Find Us On Social Media :

Natasha Wilona Kaget, Rumah Masa Susahnya di Banjarmasin Viral di TikTok

By Hana Futari, Selasa, 28 Maret 2023 | 10:09 WIB

Natasha Wilona

Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari

Grid.ID - Natasha Wilona mengaku kaget ketika rumah masa lalunya di Banjarmasin, Kalimantan Selatan kembali viral.

Terlebih, rumah yang terbuat dari kayu itu seolah berbanding terbalik dengan kehidupan Natasha Wilona saat ini yang bergelimang harta.

"Iya kaget viral di TikTok, rumah jadul aku," kata Natasha Wilona ditemui di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Senin (27/3/2023).

"Jadi ada bapak-bapak gitu di TikTok, ini rumah Natasha Wilona," katanya.

Natasha Wilona yang juga melihat video di TikTok itupun kembali terkenang kehidupannya di masa lampau ketika menghuni rumah kayu itu.

"Pertama kali aku ngeliat itu di TikTok tuh lumayan kayak ‘Oh my god, ternyata perjalanan aku dulu bener-bener dulu tuh separah itu ya, aku juga gak nyangka gitu lho," ujar mantan kekasih Verrell Bramasta itu.

Natasha Wilona pun bersyukur dengan perjalanan hidup yang dia lalui yang sempat merasakan susah.

"Tapi ya, aku bersyukur aku sudah bisa ngelewatin titik-titik terendah di hidup aku sampai aku bisa di posisi seperti sekarang, dikenal banyak orang, sampai akhirnya juga bisa bikin iWIL Network," lanjut pemain sinetron Anak Jalanan itu.

Mantan kekasih Stefan William itu juga begitu merasakan kerja keras yang dia lakukan berbuah manis hingga berada di titik ini.

"Aku ngerasa bahwa setiap kerja keras dan juga perjalanan yang tidak mudah itu pasti in the end, kalau kita tekuni, kita syukuri, kita ikhlasin jalaninnya, pasti akan ada hasilnya," ujarnya.

"Hal yang penting kita tetap fokus," tutup Natasha Wilona.

Baca Juga: Verrell Bramasta Sebut Ilfeel dengan Cewek yang Seperti Ini, Natasha Wilona Auto Nyolot: Mana Ada...

Seperti diketahui, sebelum melejit menjadi seorang artis, Natasha Wilona sempat merasakan hidup kekurangan.

Natasha Wilona bersama sang mama sempat merasakan tinggal di rumah kayu ketika hidup di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

(*)