Find Us On Social Media :

Teka-teki Kandasnya Kisah Cinta Aktor Hits Meteor Garden Ini Akhirnya Terungkap, Pilih Menyerah Setelah 17 Tahun Pacaran

By Grid., Rabu, 5 April 2023 | 09:37 WIB

Jerry Yan dengan mantan kekasihnya, Lin Chi Ling

Grid.ID - Nama Jerry Yan tentu tak asing lagi di telinga penikmat drama, apalagi kamu yang dulu gemar menonton drama Meteor Garden.

Ya, meski sukses membintangi drama hits Metero Garden, namun Jerry Yan nyatanya tak sukses dalam hal percintaan.

Dan belakangan ini, teka-teki penyebab kandasnya kisah cinta Jerry Yan akhirnya terungkap.

Kisah cinta Jerry Yan memang tak pernah luput dari sorotan publik.

Bagaimana tidak, menjadi artis terkenal, nyatanya kisah asmara Jerry Yan tidak berjalan mulus.

Bahkan tak sedikit publik yang ikut merasa pilu mendengar kisah cinta seorang Jerry Yan.

Padahal usianya sudah menginjak 46 tahun.

Namun hingga kini, aktor tampan tersebut masih belum juga menjalin hubungan dengan gadis mana pun.

Banyak yang menduga, Jerry Yan masih terjebak dengan kisah masa lalunya dengan model cantik Lin Chi Ling.

Bukan tanpa alasan, Jerry Yan dan Lin Chi Ling diketahui sudah berpacaran selama 17 tahun.

Baca Juga: Beda Jauh dari Biasanya, Penampilan Terbaru Jerry Yan Justru Tuai Ejekan Netizen: Terlihat Seperti Paman Sekarang!

Meski sempat putus nyambung, namun keduanya tetap bertemu dan kembali menjalin cinta.

Namun perjuangan cinta Jerry Yan dan Lin Chi Ling akhirnya berakhir dengan pilu.

17 tahun pacaran, Lin Chi Ling akhirnya memutuskan untuk menikah dengan pria lain.

Lin Chi Ling diketahui menikahi pria bernama Akira member band Jepang Exile pada Agustus 2019.

Meski sudah ditinggal sang mantan menikah, Jerry Yan masih enggan move on.

Pria 46 tahun ini masih sendiri.

Banyak pihak yang menduga jika Jerry Yan masih menunggu mantan kekasihnya kembali.

Teka-teki kandasnya kisah cinta Jerry Yan belakangan ini akhirnya terungkap.

Mengutip dari eva.vn, Rabu (5/4/2023), penyebab Jerry Yan memilih mundur adalah lantaran dirinya ditolak oleh ibunda Lin Chi Ling.

Diketahui, Jerry Yan berasal dari keluarga miskin.

Baca Juga: Beda Jauh dari Biasanya, Penampilan Terbaru Jerry Yan Justru Tuai Ejekan Netizen: Terlihat Seperti Paman Sekarang!

Saat usia 12 tahun, ayahnya meninggal dunia.

Hanya ibunya yang bekerja serabutan.

Untuk itulah meski Jerry Yan memerankan tokoh pemuda kaya raya di Meteor Garden, namun nyatanya ia sosok yang pendiam lantaran kondisi ekonomi keluarganya.

Ayahnya seorang pengusaha, ibunya adalah sosialita terkenal.

Untuk itulah Lin Chi Ling dikenal sebagai gadis kaya raya dan berkelas lantaran bisa main piano, catur dan melukis.

Awalnya saat keduanya jatuh cinta, Jerry Yan dan Lin Chi Ling melupakan perbedaan latar belakang mereka.

Namun saat kisah cinta keduanya mulai terekspose di media, masalah besar datang.

Ibu Lin Chi Ling rupanya tak sudi memiliki menantu yang miskin.

Ia tak pernah mau merestui hubungan Lin Chi Ling dengan Jerry Yan.

Sebaliknya, ia justru mengenalkan putrinya dengan pria-pria kaya.

Setelah mencoba bertahan dan pacaran diam-diam, Jerry Yan dan Lin Chi Ling akhirnya memilih menyerah.

Saat sedang syuting di sebuah acara tv, Lin Chi Ling sempat menangis saat melihat foto mantan kekasihnya itu.

Setelah fakta ini terungkap, tak sedikit netizen yang merasa pilu.

Banyak yang ikut menyayangkan pasangan ini menyerah untuk cinta mereka.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribuntrends.com dengan judul 17 Tahun Pacari Anak Pengusaha, Aktor Ditolak Gegara Miskin, 46 Th Lajang, Tegar Lihat Mantan Nikah