Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Berikut ini adalah doa hari ke-14 puasa di bulan Ramadan 2023 yang bisa diamalkan.
Tak terasa, hari ini merupakan hari ke-14 umat Islam menjalani puasa di bulan Ramadan 2023.
Semakin mendekati penghujung bulan Ramadan, ada baiknya untuk meningkatkan ibadah kita.
Ada beberapa amalan yang dianjurkan untuk dilakukan, salah satunya adalah membaca doa.
Di bawah ini adalah doa hari ke-14 di bulan Ramadan 2023 yang bisa dibacakan pada hari ini.
Mengutip TribunKaltim.co, inilah doa hari ke-14 puasa Ramadan.
“Allaahumma laa tuakhidnii fiihi bil 'atsaro ti wa aqilnii fiihi minal khotoo yaa wal hafawaati wa laa taj'alnii fiihi ghorodhon lil balaa yaa wa laa faa ti bi 'izzatika yaa 'izzal muslimin.”
Artinya :
“Ya Allah, mohon janganlah Engkau tuntut dari kami di bulan ini semua kesalahan yang aku lakukan. Hapuskan seluruh kesalahan dan kebodohanku. Hindarkan aku dari bencana dan malapetaka. Demi kemuliaan-Mu, wahai sandaran kemuliaan kaum muslimin.”
Karena hari ini merupakan hari ke-14 puasa Ramadan, maka, malam nanti kita telah memasuki malam yang ke-15.
Nah, ada baiknya untuk membaca doa Qunut saat menjalani salat witir.