Find Us On Social Media :

Dijuluki Tukang Pijat Sakti, Tengok Sederhananya Rumah Ida Dayak di Kalimantan Timur, Terbuat Dari Kayu dan Papan!

By Grid., Sabtu, 8 April 2023 | 12:50 WIB

Dijuluki Tukang Pijat Sakti, Tengok Sederhananya Rumah Ida Dayak di Kalimantan Timur, Terbuat Dari Kayu dan Papan!

Baca Juga: Istrinya Dijuluki Wanita Sakti, Sosok Suami Ida Dayak Akhirnya Terbongkar, Rela Tak Pulang 2 Tahun Demi Lakukan Ini

Adapun di sebelah rumahnya juga terdapat rumah dari anak Ida Dayak.

Siapkan Kamar untuk Pasien

Belakangan ini nama Ida Dayak kerap muncul di berbagai platfrom media, dengan aksi fenomenalnya saat melakukan pengobatan.

Ida Dayak berkeliling Indonesia dengan menjual minyak urut selama bertahun-tahun dan baru melakukan pengobatan kurang lebih 3 tahun belakangan, Kamis (6/4/2023).

Putra tunggal Ida Dayak, Herman Ida Andriani mengaku selama ini orangtuanya tidak pernah membuka klinik pengobatan.

"Kalau klinik pengobatan sampai sekarang ini tidak ada, karena ibu itu tidak menetap di satu daerah jadi keliling ke berbagai pulau," kata Herman saat ditemui di kediamannya di Desa Pasir Belengkong, Kabupaten Paser.

Ia juga membeberkan alasan mengenai ibunya yang dikenal dengan nama populernya Ida Dayak.

"Kenapa disebut sebagai Ida Dayak karena dari atributnya itu, karena mau di Jawa maupun wilayah yang lainnya itu taunya kalau Kalimantan itu mayoritas Dayak," bebernya.

Herman mengaku, sampai saat ini Ia belum memikirkan akan mewarisi keahlian dari ibunya.

"Belum kepikiran ke situ, tergantung orangtua ibu cuman minta tolong ke saya untuk fokus dulu merawat kebun sawit dan bikin rumah sewaan," jelas Herman.