Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Baru-baru ini, Ridwan Kamil rela motoran 3 jam demi kunjungi rumah Abah Jajang di Cianjur.
Rumah Abah Jajang yang disambangi Ridwan Kamil itu memiliki pemandangan indah, yakni berupa air terjun.
Niat hati mau silaturrahmi ke rumah Abah Jajang, Ridwan Kamil justru dikatain gak sopan, benarkah?
Lantas, apa yang membuat Ridwan Kamil disebut gak sopan oleh netizen?
Beberapa waktu lalu, viral seorang kakek tua bernama Abah Jajang karena menolak rumahnya dibeli hingga miliaran rupiah.
Melansir dari TribunStyle.com, rumah Abah Jajang berlokasi di Citambur, Cianjur Selatan, Jawa Barat.
Rumah Abah Jajang ternyata sempat ditawar Rp 2 miliar, namun ditolak olehnya.
Usut punya usut, rumah Abah Jajang di Cianjur itu ternyata memiliki pemandangan indah yang menyejukkan mata.
Rumah Abah Jajang berhadapan langsung dengan pemandangan Curug Citambur yang indah.
Tak heran jika rumah Abah Jajang bak berada di negeri dongeng dengan pemandangan air terjun tersebut.
Abah Jajang ternyata sudah meninggali rumahnya selama 73 tahun sejak ia kecil.
Maka dari itu, Abah Jajang tegas menolak tawaran orang yang ingin membeli rumahnya hingga miliaran rupiah.
Baru-baru ini, Ridwan Kamil ternyata ikut berkunjung ke rumah Abah Jajang di Cianjur.
Agar bisa tiba di rumah Abah Jajang, Ridwan Kamil harus naik motor selama 3 jam dari Bandung.
"Kemarin saya ke sana, naik motor 3 jam dari Bandung, memenuhi undangan Abah Jajang, pemilik lahan yang halamannya menghadap langsung air terjun indah ini," ujar Ridwan Kamil dalam unggahan Instagram pribadinya pada Sabtu (8/4/2023).
Ridwan Kamil begitu kagum dengan Abah Jajang karena mempertahankan rumahnya yang punya pemandangan indah.
"Rumah dan lahannya sempat ditawar pembeli milyaran rupiah, namun Abah menolak Karena beliau sudah bahagia lahir batin disana. Bahagianya bukan lagi urusan uang, uang dan uang," tutur Ridwan Kamil.
Tak ketinggalan, suami Atalia Praratya itu mempromosikan wisata Curug Citambur yang terletak di Cianjur.
"Mari kunjungi dan jelajahi wisata 400 air terjun di Jawa Barat. Dengan bertanggungjawab tentunya, disiplin kebersihan dan ketetiban. Hatur Nuhun," ungkap Ridwan Kamil.
Rupanya, kunjungan Ridwan Kamil ke rumah Abah Jajang disebut tak sopan.
Ridwan Kamil disebut tidak melihat Abah Jajang saat salaman pertama kali.
Disebut tak sopan, Ridwan Kamil langsung menuliskan penjelasan pertemuannya dengan Abah Jajang yang penuh kehangatan.
"Di bberapa akun katanya saya tidak sopan, karena dianggap tidak melihat saat pertama salaman dgn abah Jajang," ujar Ridwan Kamil.
"Sebenarnya saya itu melihat atuh, hanya pake kacamata hitam dan memang terdistraksi oleh teriakan ibu-ibu sehingga sering nulah noleh saat salaman. Pak Jajangnya juga saya rangkul dgn hangat setelahnya," terangnya.
(*)